Gubernur Sumsel Dipercaya Jadi Presiden DMDI di Indonesia

Minggu, 25 Agustus 2019 - 21:07 WIB
Gubernur Sumsel Dipercaya...
Gubernur Sumsel Dipercaya Jadi Presiden DMDI di Indonesia
A A A
PALEMBANG - Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Dunia, Tan Sri HJ Mohd Ali Bin Mohd Rustam, memberikan mandat kepada Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru sebagai Presiden DMDI di Indonesia, Minggu (25/8/2019) di Palembang.

Penyerahan mandat itu dilakukan Tan Sri HJ Mohd Ali Bin Mohd Rustam, disaksikan Wakil Presiden Dunia Melayu Dunia Islam Mohd Jamil Bin Mukmin, Sekjen DMDI Abu Bakar Bin Abdul, pengurus DMDI Malaysia Syaifuk Azrin Bin Mohamed Saleh, Ketua Umum Pengurus Besar Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia Dato' Seri Samsul Arifin serta pengurus Indonesia DMDI dan sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemprov Sumsel.

Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Dunia, Tan Sri HJ Mohd Ali Bin Mohd Rustam mengatakan, mandat tersebut secara istimewa diberikan kepada Herman Deru karena kedekatan sejarah antara Palembang dan Malaka yang menjadi pusat Rumpun Melayu saat ini.

"Belakangan ini tepatnya sepuluh tahun terakhir hubungan rumpun Melayu Palembang dan Malaka tidak aktif dan inilah yang ingin kami kuatkan kembali. Gubernur Sumsel sebagai putra melayu dengan sejarah yang dekat dengan Malaka sangat pas kami beri mandat sebagai Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) di Indonesia," ujarnya.

Dengan kepemimpinan Herman Deru sebagai Presiden DMDI Indonesia, Tan Sri berharap hubungan antarrumpun Melayu yang ada di 19 provinsi di Indonesia bisa selaras, harmonis dan kuat.

Menurut Tan Sri, perkembangan rumpun melayu secara Internasional juga sangat luas tak terbatas pada Malaysia, Thailand, Singapura dan Filipina. Tapi sudah sampai ke Kamboja, Suriname, Australia bahkan sampai ke Afrika Selatan.

"DMDI ini sudah lama berkembang di Sumsel, tapi saat ini ingin kita tingkatkan lagi hubungan serta program dan kegiatannya. Saya lihat Pak Gubernur Herman Deru sangat cocok sekali memimpin DMDI ini di Indonesia. Saya harap Gubernur bisa menyelaraskan hubungan yang sudah ada ini," katanya.

Gubernur Sumsel Herman Deru mengatakan, pemberian mandat ini merupakan amanah yang membanggakan tak hanya bagi dirinya, tapi juga bagi masyarakat Sumsel.

"Bangga sekali, karena ini tidak datang langsung sebab Presiden DMDI Dunia Sri Tan sebelumnya sudah meminta petugas mencari calon pemimpin DMDI yang tepat di Indonesia," jelasnya.

Kata dia, DMDI ini harus tertata mulai dari struktur tingkat nasional. "Nah kebetulan saya dimandati mengurusi ini di Indonesia. Saya ingin pengurus di tiap daerah mau mengurusi dan benar-benar peduli dengan rumpun Melayu," jelasnya.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3350 seconds (0.1#10.140)