Pemkab Lebak Segera Menggelar Pengajian Ulama dan Umaro

Selasa, 20 Agustus 2019 - 16:37 WIB
Pemkab Lebak Segera Menggelar Pengajian Ulama dan Umaro
Pemkab Lebak Segera Menggelar Pengajian Ulama dan Umaro
A A A
LEBAK - Dalam rangka menjalin serta memperkuat ukhuwah islamiah antara ulama dan pemerintah serta masyarakat, Pemerintah Daerah Lebak bersama Majlis Ulama Indonesia (MUI) Banten dan Lebak, akan menggelar Pengajian Ulama dan Umaro Tingkat Kabupaten Lebak pada September 2019.

MUI Banten dan Lebak dalam kunjungan silaturahminya dengan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya di Setda Lebak, Selasa (20/8/2019) melakukan koordinasi terkait persiapan rencana pengajian ulama dan umaro tersebut.

Bupati Lebak mengungkapkan dukungannya atas rencana kegiatan pengajian yang akan diselenggrakan oleh MUI Banten dan Lebak tersebut.

"Kami siap mendukung dan akan berkordinasi dengan OPD terkait terkait pelaksanaan kegiatan pengajian ulama dan umaro ini," ungkap Bupati Lebak.

Sementara itu Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Banten Mas Muis Muslich mengatakan kegiatan pengajian ini digelar sebagai salah satu upaya ulama dan umaro dalam memperkuat kesatuan dan persatuan umat.

"Melalui pengajian ini segala perbedaan pasca Pilpress diharapakln dapat kembali bersatu demi keutuhan dan kemajuan bangsa," ungkap Mas Muis Muslich

Sekretaris Daerah (III) Dedi Lukman Indepur melangatakan kegiatan keagaamaan pengajian Tingkat Kabupaten Lebak direncanakan akan digelar pada tanggal 18 September 2019 bertempat di alun-alun Kota Rangkasbitung.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5636 seconds (0.1#10.140)