H-5 Cipali Ramai, Antrean Terpantau di Gate Palimanan

Jum'at, 31 Mei 2019 - 08:58 WIB
H-5 Cipali Ramai, Antrean Terpantau di Gate Palimanan
H-5 Cipali Ramai, Antrean Terpantau di Gate Palimanan
A A A
CIREBON - Arus mudik pada H-5 menjelang lebaran di Ruas Tol Cipali terpantau mengalami ramai lancar iring-iringan kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah terus mengalir. Sementara antrean kendaraan tampak terlihat di Gerbang Tol Palimanan Cirebon diperkirakan pada Sabtu dan Minggu besok akan mengalami peningkatan dan puncak arus mudik.

Suasana arus mudik pada H-5 jelang lebaran arus mudik di Gerbang Tol Palimanan ini tampak terlihat ada antrean kendaraan terjadi di Jalur A atau dari Jakarta yang mengarah ke Jawa Tengah. Meski demikian antrean ini tidak begitu panjang hanya 8 hingga 15 kendaraan di setiap antrean gardu Tol Palimanan. Pihak pengelola Gerbang Tol Palimanan membuka sepenuhnya gardu utama dan gardu satelit untuk kendaraan dari arah Jakarta.

Sementara itu berdasarkan keterangan dari pihak tol arus lalulintas di Tol Cipali Wilayah Cirebon pada H-5 ini mengalami penurunan volume kendaraan jika dibandingkan dengah hari-hari sebelumnya. Diperkirakan peningkatan volume kendaraan akan kembali mengalami peningkatan pada Sabtu esok dan menjadi puncak arus mudik
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7226 seconds (0.1#10.140)
pixels