Pulang Kampung, Wabup Beni Ajak Warga Jaga Infrastruktur

Senin, 15 April 2019 - 10:20 WIB
Pulang Kampung, Wabup...
Pulang Kampung, Wabup Beni Ajak Warga Jaga Infrastruktur
A A A
SEKAYU - Keluar masuk desa dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin terus dilakukan. Jum'at (11/4/2019) Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin turun melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Lais sedangkan Wakil Bupati Muba Beni Hernedi di Kecamatan Batanghari Leko.

"Bisa dikatakan saya ini pulang kampung bukan Kunker karena di sini tanah kelahiran saya," kata Beni Hernedi saat bersilaturahmi dengan masyarakat Desa Tanah Abang kecamatan Batanghari Leko.

Selain menyerap aspirasi, dalam kunjungannya Beni menyampaikan pembangunan yang sudah, sedang dan akan dilakukan Pemkab Muba hasil dari aspirasi masyarakat mulai dari tuntasnya perbaikan Jalan Simpang Sukarami menuju C2, akan dimulainya pembangunan pos polisi dan Koramil di Simpang Saut, pembangunan jalan baru pengganti simpang siku, pembangunan masjid Raya Batanghari Leko, membuka lahan tanpa membakar dan direncanakan ujung jembatan desa Tanah Abang akan dibangun fly over.

"Saya ingin wilayah kita disini berkembang dan lebih maju, untuk itu kita lengkapi dulu semua infrastrukturnya jadi tolong dibantu dengan menjaganya", pinta Kuyung Beni

Beni juga meluruskan berita yang katanya berobat gratis di Muba tidak berlaku itu tidak benar atau hoax. Program berobat gratis di Muba tetap dilaksanakan karena seluruh warga Muba ini telah didaftarkan ke BPJS dan ditanggung oleh Pemerintah.

"Muba ini pelopor pendidikan dan berobat gratis, jadi tidak usah khawatir warga Muba yang ada KTP dan KK kesehatannya kita jamin," katanya.

Sementara itu Andi Pemuda Desa Tanah Abang mengaku bangga memiliki Bupati dan Wakil Bupati yang selalu turun ke desa untuk menyerap aspirasi warganya terlebih lagi Wakil Bupati Muba dari Desa Tanah Abang.

"Kepedulian Pemkab Muba sangat kami rasakan, kami siap mengawal dan menjaga pembangunan yang gencar dilaksanakan Pemkab Muba", ucapnya.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8104 seconds (0.1#10.140)