POBSI Papua Serahkan Bantuan kepada Korban Banjir Bandang di Sentani

Kamis, 04 April 2019 - 22:46 WIB
POBSI Papua Serahkan...
POBSI Papua Serahkan Bantuan kepada Korban Banjir Bandang di Sentani
A A A
JAKARTA - Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) menyerahkan bantuan untuk korban banjir bandang Sentani, Kabupaten Jayapura , Provinsi Papua. Pengprov POBSI memutuskan untuk memberikan bantuan mengingat derita korban yang membutuhkan perhatian.

Sekretaris Umum POBSI Papua, Agus Pakaubun mengatakan pihaknya telah memberikan bantuan berupa sembako dan juga sandang, serta pangan. (Baca Juga: Banjir Bandang di Sentani, Kerugian Ditaksir Rp454 Miliar)

“Bantuannya itu berupa sembako, sandang pangan. Jadi mereka butuhnya itu selimut, karena tinggalnya bukan di rumah, tapi di tenda-tenda. Jadi kita sumbang handuk, kemudian selimut, terus baju-baju bekas layak pakai,” ungkap Agus dalam keterangan persnya, Rabu (3/4/2019).

Untuk sembako, Agus Pakaubun menyebutkan bahwa POBSI Papua memberikan bantuan berupa beras, minyak goreng, gula, serta makanan-makanan instan. Serta juga beberap keperluan bayi dan wanita.

“Jadi sudah ya itu sesuai dengan kebutuhan mereka. Nah kemudian sembako itu dalam bentuk beras, minyak goreng, gula, kemudian makanan-makanan kaleng, roti-roti. Kemudian untuk bayi juga, seperti popok, dan pembalut untuk wanita,” paparnya.

Melalui bantuan yang diberikan tersebut, Agus Pakaubun mengungkapkan masyarakat di sana merasa senang dan terbantu. Tak lupa, mereka juga mengucapkan terima kasih kepada PB POBSI.

“Warga merasa sangat berterima kasih karena mereka merasa sangat terbantu. Jadi dengan adanya bantuan itu, walaupun tidak banyak tapi mereka sangat terbantu, mereka juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” tutup Agus.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1564 seconds (0.1#10.140)