Perindo Papua Barat Siap Menangkan Joko Widodo-Ma'ruf Amin

Senin, 01 April 2019 - 11:58 WIB
Perindo Papua Barat...
Perindo Papua Barat Siap Menangkan Joko Widodo-Ma'ruf Amin
A A A
WAISAI - Para kader, simpatisan serta caleg Partai Perindo Papua Barat bersama seluruh elemen masyarakat dan partai pengusung, siap menyambut kedatangan Capres Petahana nomor urut 01, Joko Widodo di Kota Sorong yang direncanakan tiba, Senin(1/4/2019).

Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo, dipastikan akan menyampaikan visi dan misi dan program kerja keduanya yang dikemas dalam kampanye nasional di Aimas Convention Center (ACC), Senin (1/4/2019) malam.

Juru Bicara Tim Kampanye Daerah, Koalisi Indonesia Kerja, Papua Barat, Marinus Bonepai, mengatakan awalnya Capres Petahana itu dijadwalkan untuk melakukan kampanye terbuka di Lapangan Hocky Kampung Baru, Kota Sorong, namun karena pertimbangan Kemanusiaan, sehingga Jokowi merubah schedulenya ke Kota Sentani, Kabupaten Jayapura terlebih dahulu untuk melihat korban bencana banjir Bandang di Bumi Kena Umbai, dan sore harinya, Jokowi melanjutkan perjalanan ke Kota Sorong.

Menurut Marinus yang juga ketua DPW Perindo Papua Barat, seluruh kader Perindo dan para caleg bersama seluruh parpol koalisi pemenangan Jokowi-Maruf dan ribuan masyarakat Papua Barat, khususnya Kota Sorong, siap menyambut kedatangan Capres Petahana tersebut.

Terkait kemenangan Jokowi-Maruf di Papua Barat, menurut Marinus, sembilan Parpol pendukung, khusunya Partai Perindo Papua Barat siap untuk menenangkan Paslon Capres dan Cawapres Nomor urut 01 tersebut.

"Pada intinya bahwa, sembilan Partai Politik pendukung Capres-Cawapres nomor urut 1, dan khususnya Partai Perindo untuk Jokowi-Maruf di Papua Barat itu, saya sebagai ketua DPW Perindo Papua Barat, sudah memerintahkan semua kader dan para caleg untuk all out untuk memenangkan pak Jokowi-Maruf Amin di Papua Barat pada 17 April 2019 mendatang," tegas Marinus.

Menurut Marinus, perintah Ketua Umum Perindo kepada seluruh DPW seluruh Indonesia
Dimana perintah Ketua umum Perindo kepada semua DPW dan DPC Partai Perindo seluruh Indonesia, khusus Partai Perindo harus serius dalam menyukseskan kemenangan Jokowi-Maruf dan Partai Perindo di Papua Barat.

"Itu sudah komitmen Ketua umum kami, kepada pak Jokowi Maruf bahwa Perindo akan all out dengan semua kekuatan yang dimiliki partai Perindo untuk memenangkan Capres-cawapres Jokowi- Maruf. Saya telah perintahkan kepada semua kader partai ditingkat Provinsi, Kabupaten Kota dan di DPC di 218 kecamatan di Papua Barat dan juga para caleg di 12 kabupaten/kota, Provinsi dan DPR RI dalam suksesi mereka sebagai caleg mereka juga wajib mengkampanyekan Paslon Jokowi-Maruf," paparnya.

Terkait target Partai Perindo dan parpol pendukung, menurut Marinus, untuk wilayah Papua Barat, Marinus mengaku seluruh partai pendukung Jokowi Maruf menargetkan 80-85 persen suara di Provinsi Papua Barat.

"Dan hari ini bersama parpol pendukung, saya bersama-sama kawan-kawan terus bekerja untuk kemenangan Jokowi Maruf di Papua Barat, target kami 80-85 persen suara kemenangan bagi, Jokowi Maruf," tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8905 seconds (0.1#10.140)