Pangkoopsau II Resmikan Gedung Kelompok Bermain Lanud Iskandar Pangkalan Bun

Jum'at, 01 Maret 2019 - 09:38 WIB
Pangkoopsau II Resmikan...
Pangkoopsau II Resmikan Gedung Kelompok Bermain Lanud Iskandar Pangkalan Bun
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Pangkoopsau II Marsekal Muda TNI Henri Alfiandi bersama Ketua persatuan istri anggota (PIA) Ardhya Garini Daerah II Koopsau II, Santi Henri Alfiandi melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke PIA Ardhya Garini Cabang 12/D II Lanud Iskandar Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng.

Kunker istri perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Udara (AU) ini disambut langsung oleh Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 12/ D II Lanud Iskandar Pangkalan Bun, Nur Hasni Ade Fitra.

“Kunjungan kerja ini sengaja dilakukan dalam rangka merealisasikan program kerja PIA Ardhya Daerah II Koopsau II tahun 2019,” ujar Ketua persatuan istri anggota (PIA) Ardhya Garini Daerah II Koopsau II, Santi Henri Alfiandi disela sela kegiatan, Jumat (1/3/2019).

Ia mengatakan, dalam kunjungannya kali ini, dirinya didampingi sejumlah pengurus PIA Ardhya Garini Daerah II Lanud Iskandar langsung mengecek dan melihat serta bertatap muka dan bersilaturahmi.

“Agenda kunjungan kerja Ketua PIA Ardhya Garini Daerah II Koopsau II Santi Henri Alfiandi Pangkoopsau II didampingi Marsekal Muda TNI Henri Alfiandi, ibu-ibu pengurus Yasarini dan para Guru TK juga meresmikan gedung Kelompok Bermain baru hasil bantuan UGB 3T 2018 dari Ditjen PAUD Kemendikbud,” ujar Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 12/ D II Lanud Iskandar Pangkalan Bun, Nur Hasni Ade Fitra.

Hasni mengatakan, dengan adanya Kelompok Bermain Angkasa Lanud Iskandar diharapkan bisa membawa dampak positif dalam menumbuh kembangkan potensi kecerdasan intelektual, emosional, dan sosial para anak-anak di usia dini. “Di sini lingkungan bermainnya sangat edukatif dan menyenangkan. Karena selama bermain anak-anak akan berlatih komunikasi sosial,” katanya.

Dengan diresmikannya gedung KB (kelompok bermain) semoga pengembangan pendidikan anak dapat terpenuhi dan kebutuhan anak sesuai perkembangannya.
(rhs)
Berita Terkait
Ratusan Anak Didik LPP...
Ratusan Anak Didik LPP Enter Pangkalan Bun Ikuti Ujian Sertifikasi Profesi BNSP
Kodim 1014 Pangkalan...
Kodim 1014 Pangkalan Bun Bantu APD ke Pemkab Kotawaringin Barat
Ular Phyton 5 Meter...
Ular Phyton 5 Meter Masuk Toko Hebohkan Warga Pangkalan Bun
Jaga Silaturahmi dan...
Jaga Silaturahmi dan Kekompakan, Kodim 1014 Pangkalan Bun, Anggota DPRD Kobar, dan Eksekutif Main Voly Bersama
Pabrik Tahu di Pangkalan...
Pabrik Tahu di Pangkalan Bun Meledak, Dua Orang Terluka
2 Perempuan Cantik di...
2 Perempuan Cantik di Pangkalan Bun Sediakan Gadis Pemuas Nafsu, 1 Sedang Hamil Tanpa Suami
Berita Terkini
Rektor UI Berhentikan...
Rektor UI Berhentikan Dokter PPDS Cabul Rekam Mahasiswi Mandi usai Ditetapkan Tersangka
1 jam yang lalu
Ustaz Abdul Somad Resmi...
Ustaz Abdul Somad Resmi Diangkat Jadi Direktur LP3N
1 jam yang lalu
Modus Salurkan Kredit...
Modus Salurkan Kredit Fiktif, Pegawai BUMDes di Kulonprogo Korupsi Rp1,058 Miliar
3 jam yang lalu
Pramono dan EJ Sport...
Pramono dan EJ Sport Dukung Jakarta Menuju Kota Sepeda Internasional
3 jam yang lalu
Tiga Orang Pekerja Hendak...
Tiga Orang Pekerja Hendak Pasang Tiang Wi-Fi di Cibinong Tewas Kesetrum
4 jam yang lalu
Pelamar PPSU dan PJLP...
Pelamar PPSU dan PJLP di Balai Kota Membeludak, Pramono: Pendaftaran di Kelurahan
6 jam yang lalu
Infografis
Menhan Australia Telepon...
Menhan Australia Telepon Menteri Sjafrie Terkait Rumor Pangkalan Militer Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved