Dispora Kobar Gelar Rapat Rencana Seleksi Paskibraka Tingkat Kabupaten dan Provinsi

Selasa, 19 Februari 2019 - 20:46 WIB
Dispora Kobar Gelar...
Dispora Kobar Gelar Rapat Rencana Seleksi Paskibraka Tingkat Kabupaten dan Provinsi
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng menggelar rapat Rencana Seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Kabupaten dan Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2019, Senin (18/02/2019) sore.

Rapat yang dipimpin oleh Ir Tengku M Aqilnor selaku Sekretaris Dispora Kobar ini dihadiri oleh Kabid dan Kasi Kepemudaan serta Panitia yang ditunjuk sesuai SK dari Kepala Dispora Kobar 2019.

Dalam rapat yang dilaksanakan di ruang kerja Kepala Dispora Kabupaten Kobar ini Tengku M Aqilnoor menyampaikan kepada panitia agar pada saat seleksi dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan harus mengacu pada Standarisasi Nasional tentang Pelaksanaan Seleksi Petugas Paskibraka supaya hasil seleksi nantinya dapat dipertanggungjawabkan.

“Sebelum seleksi dilaksanakan agar panitia terlebih dahulu berkoordinasi dengan pihak sekolah yang akan dikunjungi dan dilakukan penyeleksian tersebut. Baik mengenai jadwal seleksi maupun kelengkapan lainnya yang harus dipersiapkan oleh pihak sekolah,” ujarnya.

Ia melanjutkan, diharapkan setiap sekolah tingkat SMA atau sederajat di Kobar dapat terpilih calon anggota Paskriba yang sesuai aturan baku yang telah ditentukan. “Seperti tinggi badan, berat badan, kesehatan dan persyaratan lain yang sudah menjadi patokan dalam memilih anggota Paskriba yang bagus dan profesional,” tandasnya.
(sms)
Berita Terkait
Kodim 1014 Pangkalan...
Kodim 1014 Pangkalan Bun Bantu APD ke Pemkab Kotawaringin Barat
Jadi Tersangka Korupsi...
Jadi Tersangka Korupsi Dana Pemkab Kotawaringin Barat, Ujang Iskandar Langsung Ditahan
DPRD Kotawaringin Barat...
DPRD Kotawaringin Barat Apresiasi Pemkab Atas Raihan Opini WTP ke-9 Kali
Ratusan Anak Didik LPP...
Ratusan Anak Didik LPP Enter Pangkalan Bun Ikuti Ujian Sertifikasi Profesi BNSP
Idul Adha, PT KPC Salurkan...
Idul Adha, PT KPC Salurkan 9 Sapi dan 7 Kambing di Kobar dan Lamandau
Mandi di Sungai Arut...
Mandi di Sungai Arut Habis Lebaran, Karyawan Tenggelam dan Belum Ditemukan
Berita Terkini
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
7 menit yang lalu
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
6 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
7 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
8 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
8 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
10 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved