Rebutan Kemiri 1 Kilogram, Keponakan Bacok Tangan Paman

Kamis, 13 Desember 2018 - 02:16 WIB
Rebutan Kemiri 1 Kilogram,...
Rebutan Kemiri 1 Kilogram, Keponakan Bacok Tangan Paman
A A A
KEFAMENANU - Gara-gara satu kilogram buah kemiri, Patrisius Mael (30) nekat membacok pamannya Marselinus Meol, (50) menggunakan sebilah parang. Akibat pembacokan tersebut korban menderita luka di kedua pergelangan tangan.

Kapolsek Miomaffo Barat, Ipda I Ketut Suta mengatakan, kejadian bermula saat Patrisius mengambil kemiri di kebun dengan jumlah satu kilogram yang juga diklaim oleh korban.Cekcok mulut antara kedua lelaki yang memiliki hubungan keluarga ini pun terjadi.

"Awalnya korban memukul dan mencekik leher pelaku, karena terdesak dan terancam sehingga pelaku merampas sebilah parang dari tangan korban dan membacokkannya," kata I Ketut Suta pada Rabu, 12 Desember 2018 kemarin.

Suta menuturkan, korban saat ini menjalani perawatan di RSUD Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT akibat luka parah di pergelangan tangannya."Pelaku sudah diamankan di ruang tahanan Polsek Miomaffo Barat untuk dilakukan pemeriksaan. Kasus ini sudah ditangani oleh pihak polsek miomaffo barat,"Tambah Ketut Suta.

Atas kejadian saling klaim belukar, Kapolsek Miomaffo Barat mengimbau pada kades di wilayah hukumnya agar membantu kepolisian memberikan penyuluhan dengan cara mendatangi rumah warga agar tidak terjadi hal serupa.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0882 seconds (0.1#10.140)