Kecewa, Puluhan Pengurus PKS Banyumas Jateng Mengundurkan Diri

Kamis, 25 Oktober 2018 - 12:50 WIB
Kecewa, Puluhan Pengurus...
Kecewa, Puluhan Pengurus PKS Banyumas Jateng Mengundurkan Diri
A A A
BANYUMAS - Puluhan kader dan pengurus DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Banyumas, Jawa Tengah, mengundurkan diri secara massal dari kepengurusan dengan mencopot jaket partai. Kebijakan pimpinan partai yang dinilai sewenang-wenang menjadi alasan mereka untuk keluar dari keanggotaan.

“DPP PKS memberikan instruksi kepada pengurus partai di daerah untuk memberikan tanda tangan di atas materai yang berisikan loyalitas kepada partai. Imbauan ini dinilai sewenang-wenang dan melukai kader dan pengurus partai di daerah yang telah mengabdi selama partai ini berdiri,” kata Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS Banyumas, Mahfulyono, Kamis (25/10/2018).

Menurutnya, sejumlah pengurus dan kader PKS yang mewakili 80 anggota menyatakan tak lagi sebagai anggota partai. Kader PKS yang mundur berjamaah ini meliputi pengurus DPD serta pengurus dan kader di tingkat kecamatan dan desa.

“Mundurnya pengurus dan kader partai PKS Banyumas ini dipicu oleh kebijakan pimpinan DPP yang dinilai tak sejalan dengan pengurus di daerah,” terangnya.

Secara simbolik, pengunduran diri dari keanggotaan partai ini dilakukan dengan melepaskan jaket berlambang PKS serta berbagai atribut partai. Dengan mundurnya pengurus dan kader mereka bukan menjadi anggota PKS dan tak lagi mengikuti kegiatan apapun yang dilakukan partai.

Mundurnya pengurus dan kader PKS di daerah ini diperkirakan bakal berpengaruh terhadap suara PKS pada Pemilu 2019. Apalagi, langkah politik itu dilakukan menjelang Pemilu Legistlatif dan Pemilihan Presiden 2019.
(rhs)
Berita Terkait
Milad ke-19, Ahmad Syaikhu...
Milad ke-19, Ahmad Syaikhu Ungkap Peran Oposisi PKS di Tengah Pemerintahan
PKS Targetkan Raih 14...
PKS Targetkan Raih 14 Kursi DPRD Jatim di Pileg 2024
PKS Gelontorkan Bantuan...
PKS Gelontorkan Bantuan untuk Warga Jateng
Fraksi PKS: Aktualisasi...
Fraksi PKS: Aktualisasi Pancasila Makin Relevan di Tengah Pandemi
Pemerintah Bahas Opsi...
Pemerintah Bahas Opsi Pelaksanaan Ibadah Haji di Tengah Pandemi Corona
Politikus PKS Ini Bicara...
Politikus PKS Ini Bicara tentang Kopi Gayo di Tengah Pandemi
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
5 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
6 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
6 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
8 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
9 jam yang lalu
Infografis
Warga Palestina Kecewa...
Warga Palestina Kecewa Donald Trump Menang Pemilu AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved