Kadinkes Gresik Ditahan, Kuasa Hukum Ajukan Penahanan Luar

Jum'at, 31 Agustus 2018 - 14:13 WIB
Kadinkes Gresik Ditahan,...
Kadinkes Gresik Ditahan, Kuasa Hukum Ajukan Penahanan Luar
A A A
GRESIK - Tersangka dugaan korupsi dana kapitasi BPJS Kesehatan, dr Nurul Dholam tidak mengajukan praperadilan. Namun, Kadinkes Gresik itu bakal mengajukan tahanan luar.

“Kalau praperadilan belum berpikir ke sana. Kemungkinan pihak keluarga mengajukan penahanan luar,” ujar Kuada Hukum, Suhartanto, Jumat (31/8/2018).

Tersangka dr Nurul Dholam didampingi empat kuasa hukum dari Gresil Lawyers Assotiacion (GLA). Selain Suhartanto, ada Prihatin Efendi, M Nashichin, dan Hari Purwanto.

Suhartono menambahkan, proses penahan kliennya sesuai prosedur. Sebab, sempat dilakukan pemeriksaan kesehatan dari dokter RSUD Ibnu Sina. “Tidak ada alasan untuk praperadilan. Proses penahanan klien kami prosedural. Makanya, kita ikuti,” katanya.

Tentang kemungkinan menjadi korban, Suhartanto menegaskan bahwa, tidak ada tumbal atau yang dikorbankan dalam dugaan korupsi dana kapitasi BPJS Kesehatan. “Bahwa yang terjadi ini sesuai dengan yang diperankan klien kami. Makanya tidak tumbal atau yang dikorbankan,” tukasnya.

Seperti diberitakan, Kadinkes Gresik dr Nurul Dholam dijebloskan tahanan Rutan Banjarsari, Cerme, Jumat (31/8/2018) siang. Setelah ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi dana kapitasi BPJS Kesehatan Rp2,451 miliar.
(wib)
Berita Terkait
Mark Up Tanah Sekolahan,...
Mark Up Tanah Sekolahan, Mantan Pejabat Ngawi Dijebloskan ke Tahanan
Roadshow ke Jatim, KPK...
Roadshow ke Jatim, KPK Ajak Pejabat Kuatkan Komitmen Anti Korupsi
Persidangan Korupsi...
Persidangan Korupsi Terbesar dalam 4 Dekade di Singapura Segera Digelar
Bupati Kolaka Timur...
Bupati Kolaka Timur Kena OTT, KPK: Generasi Muda Miliki Godaan Tinggi untuk Korupsi
Empat Pemimpin Negara...
Empat Pemimpin Negara yang Paling Korupsi di Dunia
9 Kasus Korupsi Besar...
9 Kasus Korupsi Besar di Singapura, Nomor 4 Uangnya Digunakan Bermain Judi
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
6 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
7 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
8 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
8 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
9 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
12 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta Paus Fransiskus,...
5 Fakta Paus Fransiskus, Pertama dari Luar Eropa sejak 1.200 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved