Polres Mimika Musnahkan Miras dan Anak Panah
A
A
A
TIMIKA - Kepolisian Resort Mimika memusnakan ratusan botol minuman keras (miras) dan anak panah. Ratusan miras dan anak panah tersebut merupakan hasil sitaan dari Polres Mimika di Bandara Internasional Mozes Kilangin Timika, Papua.
Pemusnahan ratusan miras dan anak panah dilakukan di depan Kantor Polsek Bandara Udara Internasional Mozes Kilangin Timika, Papua, Sabtu (11/8/2018) pukul 08.00 WIT, dipimpin langsung Kapolres Mimika AKBP Agung Marlianto.
Kapolres Mimika AKBP Agung Marlianto mengatakan, ratusan miras dan anak panah yang dimusnakan ini berasal dari sitaan pihak kepolisian setempat. Miras ini ada dua jenis yakni miras lokal dan miras buatan pabrik. Kepolisian akan terus melakukan razia di bandara untuk mencegah masuknya miras dan anak panah ke Timika.
Sementara itu, anak panah disita dari pesawat-pesawat kecil yang datang dari daerah pedalaman dan pegunungan ke Timika. "Anak panah diamanakan dari pesawat kecil, pesawat tersebut membawa penumpang dari daerah pedalaman dan pegunungan," ujar AKBP Agung Marlianto.
Menurut Agung, pihaknya menyita panah dan kemudian memusnakan, karena panah biasanya digunakan untuk perang antarkelompok.
Pemusnahan ratusan miras dan anak panah dilakukan di depan Kantor Polsek Bandara Udara Internasional Mozes Kilangin Timika, Papua, Sabtu (11/8/2018) pukul 08.00 WIT, dipimpin langsung Kapolres Mimika AKBP Agung Marlianto.
Kapolres Mimika AKBP Agung Marlianto mengatakan, ratusan miras dan anak panah yang dimusnakan ini berasal dari sitaan pihak kepolisian setempat. Miras ini ada dua jenis yakni miras lokal dan miras buatan pabrik. Kepolisian akan terus melakukan razia di bandara untuk mencegah masuknya miras dan anak panah ke Timika.
Sementara itu, anak panah disita dari pesawat-pesawat kecil yang datang dari daerah pedalaman dan pegunungan ke Timika. "Anak panah diamanakan dari pesawat kecil, pesawat tersebut membawa penumpang dari daerah pedalaman dan pegunungan," ujar AKBP Agung Marlianto.
Menurut Agung, pihaknya menyita panah dan kemudian memusnakan, karena panah biasanya digunakan untuk perang antarkelompok.
(zik)