Kecelakaan Kapal Motor Kembali Terjadi di Danau Toba

Jum'at, 22 Juni 2018 - 23:57 WIB
Kecelakaan Kapal Motor...
Kecelakaan Kapal Motor Kembali Terjadi di Danau Toba
A A A
JAKARTA - Kapal Motor (KM) Ramos Risma Marisi mengalami kecelakaan di antara Nainggolan, Samosir ke Pulau Sibandang, Taput, Danau Toba, Sumatera Utara, Jumat (22/6/2018) sekitar pukul 19.00 WIB. Penyebabnya akibat menabrak keramba ikan.

Dalam insiden tersebut, alat transportasi air itu tengah membawa lima orang penumpang. Dari lima korban, dikabarkan baru satu orang yang berhasil diselamatkan.

Diduga, kapal tersebut mengalami kecelakaan karena mati mesin dalam cuaca hujan deras, angin kencang dan ombak.

Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Sumatera Utara AKBP Tatan Dirsan mengaku masih menelusuri kabar kecelakaan kapal tersebut.

"Belum dapat info, nanti kalau sudah dapat diinfokan. Masa ditutup-tutupi," kata Tatan saat dikonfirmasi Okezone.

Secara terpisah, Kapolres Simalungun AKBP Liberty Panjaitan tak menampik kabar tersebut. Dia meminta awak media untuk mengonfirmasi kepada pihak Polda Sumatera Utara.

"Coba tanya sama Polda (Sumatera Utara)," kata dia dikonfirmasi terpisah Okezone. (Baca Juga: KM Sinar Bangun Tenggelam, Kapolri Tegaskan Periksa Dishub
Namun, terjadinya kecelakaan tersebut dibenarkan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Samosir Mahler Tamba. Menurutnya, kapal tersebut tersangkut keramba ikan, dan ada dua orang yang mencoba menggeser kapal, namun satunya terseret arus.

"Satu orang lainnya berenang ke tepian dan melaporkan insiden itu kepada warga. Saat itu, perairan Danau Toba memang dilanda hujan deras, angin kencang dan ombak tinggi," tuturnya.

Kecelakaan kapal itu merupakan kejadian kedua kalinya. Sebelumnya, insiden tersebut menimpa Kapal Motor (KM) Sinar Bangun yang tenggelam di Danau Toba pada Senin, 18 Juni 2018.

Kapal itu tenggelam saat berlayar dari Pelabuhan Simanindo, Kabupaten Samosir, menuju Pelabuhan Tigaras, Kabupaten Simalungun. Belum diketahui dengan pasti jumlah manifes penumpang di KM Sinar Bangun. (Baca Juga: Kapal Sinar Bangun Berpenumpang Puluhan Orang Tenggelam di Danau Toba(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9744 seconds (0.1#10.140)