Ceramah Ustaz Felix Berjalan Lancar, Ribuan Jamaah Antusias

Rabu, 23 Mei 2018 - 12:29 WIB
Ceramah Ustaz Felix Berjalan Lancar, Ribuan Jamaah Antusias
Ceramah Ustaz Felix Berjalan Lancar, Ribuan Jamaah Antusias
A A A
PADALARANG - Ribuan jamaah memadati ceramah Ustaz Felix Siauw di Masjid Al Irsyad, Kota Baru Parahyangan (KBP), Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Rabu (23/5/2018) pagi. Saking banyaknya, jamaah yang tidak tertampung harus rela berdiri di lorong pintu masuk atau duduk di pelataran parkir kompleks masjid.

Namun kegiatan ceramah ini mendapatkan pengawalan yang cukup ketat dari petugas kepolisian dari Polres Cimahi yang menurunkan personel satu pleton. Hal ini sebagai antisipasi terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Mengingat sebelumnya muncul penolakan dari sejumlah ormas Islam di KBB akan kehadiran Felix Siauw yang dianggap memiliki jejak digital (media sosial) yang meresahkan.

Berdasarkan pengamatan sindonews.com, sepanjang 1,5 jam ceramah yang disampaikan oleh Ustaz Felix berjalan lancar. Nasihat religi yang diwasiatkan kepada para jamaah pun banyak membahas soal keistimewaan bulan Ramadhan. Hal ini seiring dengan tema ceramah yakni 'Meraih Cinta Illahi dengan Ramadhan yang Terbaik'.

"Mari jangan sia-siakan bulan Ramadhan, karena sejuta keistimewaan ada di dalamnya yang diberikan oleh Allah SWT," ucapnya kepada hadirin.

Saat ditanya seusai kegiatan, Ustaz Felix mengatakan jika tema ceramahnya kali ini memang fokus kepada soal keistimewaan bulan Ramadhan. Sedangkan saat disinggung mengenai banyaknya aksi persekusi kepada perempuan bercadar, dia menjawab itu tidak mencerminkan Islam secara keseluruhan.

"Islam tidak seperti itu. Adanya hal tersebut (persekusi) tidak mencerminkan Islam," ucapnya singkat.

Salah seorang jamaah yang hadir asal Kota Cimahi Novi Suganda, 50, mengaku sangat penasaran ingin mendengar langsung ceramah dari Ustaz Felix. Sebab selama ini dirinya hanya mengetahui Ustaz Felix dari youtube. "Saya tertarik mendengarkan ceramahnya dan saya perhatikan tidak ada yang menyimpang atau aneh-aneh," tuturnya. adi haryanto
(don)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6500 seconds (0.1#10.140)