Gus Ipul Gandeng Cucu Soekarno, Khofifah-Emil Tak Ubah Strategi
A
A
A
SURABAYA - Kehadiran cucu Soekarno, Puti Guntur Soekarno, sebagai pendamping Saifullah Yusuf atau Gus Ipul tak mengubah strategi politik Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak dalam pertarungan Pilgub Jatim. Sosok Puti dianggap berkarakter sama dengan Azwar Anas.
Sekretaris Tim Pemenangan Khofifah-Emil, Renville Antonio mengatakan, perubahan pasangan Gus Ipul tak akan mengubah strategi yang dipakai selama ini untuk memenangkan pertarungan politik di Jatim.
"Polanya kami tak melihat figur, tapi memaksimalkan peran partai pendukung yang sudah masif di semua daerah di Jatim," katanya, Rabu (10/1/2018).
Makanya, kata Renville, siapa pun yang digandeng Gus Ipul sebagai pasangan, pihaknya tak khawatir. Semua mesin politik dan sayap gerakan partai di masyarakat tetap bekerja seperti biasanya. Zona kemenangan pun tetap dioptimalkan seperti langkah awal ketika lawan politik masih menggandeng Azwar Anas.
Meskipun Puti menyandang trah Soekarno, Renville tetap menilai masyarakat sudah cerdas dalam memilih. Mereka akan memberikan pilihan pada pemimpin yang dikenal serta memiliki kerja nyata di masyarakat. "Kami tak goyah dan terkejut dengan pasangan yang digandeng Gus Ipul saat ini," katanya. (Baca Juga: Puti Guntur Soekarno Sempat Ikut Penjaringan Cagub Jabar(zik)
Sekretaris Tim Pemenangan Khofifah-Emil, Renville Antonio mengatakan, perubahan pasangan Gus Ipul tak akan mengubah strategi yang dipakai selama ini untuk memenangkan pertarungan politik di Jatim.
"Polanya kami tak melihat figur, tapi memaksimalkan peran partai pendukung yang sudah masif di semua daerah di Jatim," katanya, Rabu (10/1/2018).
Makanya, kata Renville, siapa pun yang digandeng Gus Ipul sebagai pasangan, pihaknya tak khawatir. Semua mesin politik dan sayap gerakan partai di masyarakat tetap bekerja seperti biasanya. Zona kemenangan pun tetap dioptimalkan seperti langkah awal ketika lawan politik masih menggandeng Azwar Anas.
Meskipun Puti menyandang trah Soekarno, Renville tetap menilai masyarakat sudah cerdas dalam memilih. Mereka akan memberikan pilihan pada pemimpin yang dikenal serta memiliki kerja nyata di masyarakat. "Kami tak goyah dan terkejut dengan pasangan yang digandeng Gus Ipul saat ini," katanya. (Baca Juga: Puti Guntur Soekarno Sempat Ikut Penjaringan Cagub Jabar(zik)