Hari Sumpah Pemuda Ratusan Warga Ikuti Karnaval Budaya Keliling Kampung

Sabtu, 28 Oktober 2017 - 16:32 WIB
Hari Sumpah Pemuda Ratusan...
Hari Sumpah Pemuda Ratusan Warga Ikuti Karnaval Budaya Keliling Kampung
A A A
SRAGEN - Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda dan bersih desa yang jatuh pada 28 Oktober, Pemerintah Desa Klandungan, Kecamatan Ngrampal, Sragen, Jawa Tengah mengadakan gelar karnaval budaya keliling desa sejauh 3 kilometer. Kegiatan tersebut diikuti oleh perangkat desa warga dan organisasi desa setempat dengan menaiki kereta kencana, berjalan kaki, naik kendaraan dan ada yang naik mobil dan traktor.

Hal ini dilakukan untuk mewujutkan rasa sukur kepada yang pencipta karena warga setempat telah menikmati hasil panen yang yang melimpah ruah.

Selain itu juga pemerintah desa setempat sengaja mengajak seluruh remaja remaja untuk ikut berbaur jadi satu dengan para seniornya untuk mengenang dan juga sekaligus memperingati hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada 28 Oktober 2017.

Suparni salah satu peserta kirab budaya mengaku senang dengan kegiatan ini meski dia harus berjalan kaki berkilo kilometer. Dia berharap tahun depan pemerintah desa mengadakan kembali kegiatan yang serupa karena di desanya baru pertama kali mengadakan kegiatan seperti ini.

Sementara itu Kepala Desa Klandungan Sukarsono menjelaskan, kegiatan kirab budaya keliling kampung ini sengaja diadakan bertujuan untuk mempersatukan warga masyarakat di desanya agar mereka membaur satu dengan yang lainnya.

Sukarsono menambahkan, adapun dalam peringatan hari Sumpah Pemuda dan juga syukuran bersih desa ini baru kali pertama diadakan.

Meski demikian antusias warga baik dari orang maupun remajanya sangat antusias sekali. Dia berjanji untuk tahun tahun berikutnya akan lebih dimeriahkan lagi karena kegiatan ini akan diagendakan rutin tahunan.

Adapun hiburan untuk memperingati hari Sumpah Pemuda dan syukuran bersih desa menampilkan hiburan, Reog Ponorogo, wayang kulit siang dan malam yang sebelumnya diadakan malam tirakatan.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1400 seconds (0.1#10.140)