Perindo Sumatera Utara Lolos Verifikasi 100%

Rabu, 18 Oktober 2017 - 06:02 WIB
Perindo Sumatera Utara...
Perindo Sumatera Utara Lolos Verifikasi 100%
A A A
MEDAN - Ketua DPW Perindo Sumatera Utara, Rudi Zulham mengingatkan agar seluruh kader partai tidak lengah dengan hasil sempurna yang mereka capai saat pendaftaran parpol untuk mengikuti verifikasi partai politik. Imbauan ini disampaikan mengingat lolos atau tidaknya partai mereka sebagai parpol peserta pemilu 2019 mendatang masih ditentukan lewat beberapa tahapan lagi seperti verifikasi faktual.

"Kita ingatkan agar seluruh kader Perindo terus bekerja keras untuk lolos," katanya saat memberikan keterangan pers di Kantor DPW Perindo Sumut Jalan Cut Nyak Dien, Kota Medan, Selasa (17/10/2017)

Hadir dalam kesempatan tersebut sejumlah pengurus DPW Perindo Sumut seperti Sekretaris DPW Dona Siagian, Bendahara DPW Sumut, Januazir, Ketua Bidang Kader DPW Budianta Tarigan, Ketua DPD Perindo Deli Serdang Sofyan Nasution, Ketua DPD Perindo Karo Putra Sinulingga dan pengurus lainnya.

Rudi menjelaskan, dalam proses pendaftaran untuk mengikuti proses verifikasi tersebut Perindo memang memenuhi syarat hingga 100% dari batas minimal yang disyaratkan oleh KPU. Hal ini menurutnya tidak akan terwujud jika kader mereka tidak bekerja dengan maksimal.

"Hal yang kami lihat adalah bahwa sejak awal memang Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo selalu menargetkan 100% mulai dari DPP, DPD hingga DPC. Hal ini membuat kami memang terbiasa melakukan seluruhnya pada batas maksimal," ujarnya.

Data yang disampaikan, saat ini kepengurusan Partai Perindo di Sumatera Utara sudah terbentuk pada seluruh tingkatan mulai dari DPW, DPD, DPC hingga kelurahan dengan total 2.715 pengurus. Sementara kader yang tercatat secara online sudah mencapai 115.000 kader. Dari total jumlah tersebut, Perindo mendaftarkan 34.570 kader saat mendaftar untuk verifikasi kepada KPU se Sumatera Utara.

"Kita yakin kader yang kita miliki saat ini mampu menjadi mesin partai yang mampu membawa Partai Perindo menjadi pemenang. Mampu meraih setidaknya satu fraksi di DPRD di seluruh tingkatan pada pemilu legislatif 2019 mendatang,"tandasnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1889 seconds (0.1#10.140)