Polisi di Banggai Gendong Warga Sakit Menuju Puskesmas
A
A
A
POSO - Seorang polisi di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, menggendong warga yang sakit, sejauh 5 km menuju puskesmas setempat. Medan yang dilalui pun cukup berat, yakni melewati hutan, semak belukar, hingga menembus derasnya aliran sungai.
Aksi polisi itu terekam dalam video amatir yang diambil pada Senin, 16 Oktober 2017. Sang polisi itu menggendong Isak Linggi (43), warga Dusun Doda, Desa Mumpe, Kecamatan Simpang Raya, Kabupaten Banggai, Provinsi Sulawesi Tengah, yang mengalami luka bakar pada kaki sebelah kanan.
Bahkan, tulang di kaki Isak Linggi itu terlihat. Luka di kaki itu pun sudah membusuk. Kondisi ini dialami Isak Linggi sejak Maret 2017. Selama ini, luka tersebut hanya diobati dengan pengobatan tradisional, karena puskesmas berjarak 5 km dari dusun tempat tinggal Isak Linggi.
Mendapat kabar ini, akhirnya beberapa personel dari Kepolisian Sektor Bunta menuju dusun tersebut dengan berjalan kaki. Tidak adanya sarana transportasi di medan yang memang belum memiliki jalan itu membuat Isak Linggi digendong oleh Kapolsek Bunta Iptu Chandra menggunakan alat tradisional dari kayu dan bambu.
Rombongan yang terdiri atas sejumlah personel polisi dan warga itu pun bergerak melewati hutan, semak belukar, dan menyeberangi sungai yang arusnya cukup deras. Perjalanan itu membutuhkan waktu satu setengah jam.
Akhirnya, Isak Linggi yang tubuhnya semakin kurus itu berhasil sampai di Puskesmas Bunta. Pria itu kini mendapatkan perawatan untuk kesembuhan bekas luka bakar yang mulai membusuk pada kaki kanannya itu.
Aksi polisi itu terekam dalam video amatir yang diambil pada Senin, 16 Oktober 2017. Sang polisi itu menggendong Isak Linggi (43), warga Dusun Doda, Desa Mumpe, Kecamatan Simpang Raya, Kabupaten Banggai, Provinsi Sulawesi Tengah, yang mengalami luka bakar pada kaki sebelah kanan.
Bahkan, tulang di kaki Isak Linggi itu terlihat. Luka di kaki itu pun sudah membusuk. Kondisi ini dialami Isak Linggi sejak Maret 2017. Selama ini, luka tersebut hanya diobati dengan pengobatan tradisional, karena puskesmas berjarak 5 km dari dusun tempat tinggal Isak Linggi.
Mendapat kabar ini, akhirnya beberapa personel dari Kepolisian Sektor Bunta menuju dusun tersebut dengan berjalan kaki. Tidak adanya sarana transportasi di medan yang memang belum memiliki jalan itu membuat Isak Linggi digendong oleh Kapolsek Bunta Iptu Chandra menggunakan alat tradisional dari kayu dan bambu.
Rombongan yang terdiri atas sejumlah personel polisi dan warga itu pun bergerak melewati hutan, semak belukar, dan menyeberangi sungai yang arusnya cukup deras. Perjalanan itu membutuhkan waktu satu setengah jam.
Akhirnya, Isak Linggi yang tubuhnya semakin kurus itu berhasil sampai di Puskesmas Bunta. Pria itu kini mendapatkan perawatan untuk kesembuhan bekas luka bakar yang mulai membusuk pada kaki kanannya itu.
(zik)