Seru, Barongan Kawal Pengurus Perindo Blora Daftar ke KPU

Selasa, 10 Oktober 2017 - 00:24 WIB
Seru, Barongan Kawal Pengurus Perindo Blora Daftar ke KPU
Seru, Barongan Kawal Pengurus Perindo Blora Daftar ke KPU
A A A
BLORA - Pertunjukan seni barongan menjadi pengiring pengurus DPD Partai Perindo Blora menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Blora. Sepanjang perjalanan sekitar tujuh kilometer, seni barongan menjadi tontonan yang menarik bagi pengendara dan warga sekitar.

"Kita tadi dikawal oleh polisi, jadi meski berjalan pelan tapi tidak mengganggu arus lalu lintas. Kita berangkat dari Kantor DPD yang beralamat di Jalan Purwodadi-Blora tepatnya di Ngawen. Sementara Kantor KPU berada di tengah kota, sekitar satu jam tadi jalannya," kata Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Blora Bambang Anto, Senin (9/10/2017).

Meski ketika berangkat dari Kantor DPD pemain barongan dan penabuh gamelan menaiki mobil bak terbuka, mereka segera turun beberapa ratus meter sebelum Kantor KPU. Dua barongan yang masing-masing dimainkan oleh dua orang dengan lincah melompat-lompat seperti harimau.

"Kami berjalan di belakang barongan. Jadi barongan itu menjadi cucuk lampah (pemandu jalan) menuju KPU. Barongan ini kan khas Blora, makanya kita ingin menguri-uri (melestarikan) jangan sampai punah," ujar Bambang.

Dia mengaku sangat optimistis Partai Perindo bakal lolos verifikasi oleh KPU. Apalagi, persyaratan administratif berupa salinan KTA yang diserahkan mencapai lebih dari 205 persen dari ketentuan minimal.

Sesuai aturan, DPD Perindo Blora hanya berkewajiban menyerahkan 800-an KTA, namun pihaknya mengajukan 1.895 KTA. "Sangat optimistis untuk lolos. Pasti lolos," tegasnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9682 seconds (0.1#10.140)
pixels