Simpatisan Perindo Dorong Gerobak UMKM ke KPUD Enrekang

Selasa, 10 Oktober 2017 - 00:16 WIB
Simpatisan Perindo Dorong Gerobak UMKM ke KPUD Enrekang
Simpatisan Perindo Dorong Gerobak UMKM ke KPUD Enrekang
A A A
ENREKANG - Seusai melakukan syukuran HUT ke-3 Partai Perindo, pengurus DPD Partai Perindo Enrekang dan simpatisan Perindo berkonvoi menuju KPUD Enrekang untuk mendaftarkan sebagai partai peserta Pemilu 2019, Senin (9/10/2017). Gerobak UMKM binaan Partai Perindo pun ikut didorong ke Kantor KPUD Enrekang.

Begitu tiba di Kantor KPUD Enrekang, Ketua DPD Partai Perindo Enrekang Suwandi Mahendra diterima oleh Ketua KPUD Enrekang Ridwan Ahmad. Lalu, dilakukan pendaftaran dan penyerahan berkas, disaksikan Panitia Pengawas Pemilu Kabupaten Enrekang.

"Kami sudah menerima berkasnya dan sudah sesuai, hanya saja ada beberapa kelengkapan administrasi yang perlu diperbaiki lagi, termasuk kartu tanda anggota yang belum berurutan dan kita minta untuk diperbaiki lagi. Kan batasnya sampai tanggal 16 Oktober sampai jam 24.00," kata Rahmawati Karim, Komisioner KPU Enrekang.

DPD Partai Perindo Enrekang optimistis akan memenuhi semua persyaratan yang ada, seperti jumlah anggota yang harus sesuai SIPOL yang diterima pihak KPUD Enrekang.

"Ada beberapa hal yang perlu diperbaiki, dan saya kira bukan masalah yang sangat mendasar. Kami akan melengkapi dan memperbaikinya. Insya Allah, Partai Perindo di Enrekang tidak bermasalah sampai batas yang ditentukan oleh KPUD Enrekang," kata Ketua DPD Partai Perindo Enrekang Suwandi Mahendra.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7333 seconds (0.1#10.140)