Jembatan Kereta Api Cisuren Semakin Terancam Ambruk

Minggu, 23 Juli 2017 - 17:18 WIB
Jembatan Kereta Api...
Jembatan Kereta Api Cisuren Semakin Terancam Ambruk
A A A
PURWAKARTA - Jembatan Kereta Api (KA) Cisuren di Kampung Pasir Ipis RT 03/09 Desa Mekargalih, Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, terancam ambruk. Pergerakan tanah hampir setiap hari terjadi dan menjadi ancaman bagi jalur KA yang menghubungkan Jakarta-Bandung itu.

Bahkan, pemerintahan desa setempat telah merekomendasikan agar PT Kereta Api Indonesia (KAI) memindahkan jalur KA di lokasi yang masuk ke dalam zona merah gerakan tanah tersebut. Apalagi beberapa pilar jembatan sudah tampak bergeser dan hanya diganjal menggunakan besi.

Gerakan tanah di kawasan ini semakin aktif pascaamblesnya tanah di sekitar Jembatan Cisuren beberapa bulan lalu. Parahnya setiap hari semakin mendekat ke arah jembatan. Jarak amblesan ke Jembatan KA Cisuren saat ini hanya sekitar 20 meter dari jembatan dengan panjang sekitar 100 meter lebar 50 meter dengan kedalaman sekitar 3 meter.

“Sejak amblesnya tanah di sekitar Jembatan KA Cisuren beberapa bulan lalu, gerakan tanah terus terjadi. Kami khawatir dengan kondisi seperti itu akan menjadi ancaman besar bagi jalur KA,” ungkap Kepala Desa Mekargalih, Buhori Muslim kepada SINDOnews, Minggu (23/7/2017).

Selain mengancam objek vital jalur KA Bandung-Jakarta, ujar dia, gerakan tanah di lokasi itu pun sewaktu-waktu bisa menyebabkan tebing ambrol dan menimpa Jalan Tol Cipularang. Sebab, lokasi amblesan yang sekarang letaknya tepat di tengah-tengah antara Jalan Tol Cipularang dengan Jalur KA Jakarta-Bandung.

Dia menyebutkan, amblesan itu juga telah memutus jalan yang menjadi akses warga Kampung Pasir Ipis dan Ciganea. Saat ini, kendaraan roda empat sudah tidak bisa masuk ke Kampung Pasir Ipis. “Kalaupun memaksa menggunakan mobil harus memutar sejauh 7 kilometer,” ujarnya.
(rhs)
Berita Terkait
4 KA di Purwakarta Beroperasi,...
4 KA di Purwakarta Beroperasi, PT KAI Terapkan Persyaratan Ketat
Longsor Tutup Jalur...
Longsor Tutup Jalur KA di Purwakarta, Penumpang Harina Dialihkan ke Ambarawa Ekspress
Rangkaian KA 317 Walahar...
Rangkaian KA 317 Walahar Anjlok di KM 96+5 Purwakarta-Cibungur
Pemkab Maros Perketat...
Pemkab Maros Perketat Pengawasan Aktivitas Truk Timbunan Rel Kereta Api
Jalur Kereta Api Longsor...
Jalur Kereta Api Longsor di Purwakarta, 3 Perjalanan Terganggu
Bupati Chaidir Usul...
Bupati Chaidir Usul Penamaan Sejumlah Stasiun KA di Maros
Berita Terkini
Puluhan Siswa SMKN 29...
Puluhan Siswa SMKN 29 Jakarta Dapat Pelatihan K3LH
1 jam yang lalu
Penahanan Dokter Pemerkosa...
Penahanan Dokter Pemerkosa Pasien RSHS Bandung Diperpanjang, Ini Alasannya
1 jam yang lalu
Peduli Pencegahan Kanker...
Peduli Pencegahan Kanker Payudara Diluncurkan di Palangka Raya
1 jam yang lalu
Rusak Pospol Lantas...
Rusak Pospol Lantas Ampera Palembang, Pengendara Motor Ditangkap
1 jam yang lalu
Semangati Sopir Truk...
Semangati Sopir Truk Bongkar Muat, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Berikan Paket Sembako
1 jam yang lalu
Kejati Lampung Tetapkan...
Kejati Lampung Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Pembangunan Jalan Tol, Kerugian Negara Rp2 Miliar
1 jam yang lalu
Infografis
Bukti Risiko Bumi Dihantam...
Bukti Risiko Bumi Dihantam Asteroid Semakin Meningkat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved