Rutan Pekanbaru Memanas, Satu Mobil Dibakar

Sabtu, 06 Mei 2017 - 03:21 WIB
Rutan Pekanbaru Memanas, Satu Mobil Dibakar
Rutan Pekanbaru Memanas, Satu Mobil Dibakar
A A A
JAKARTA - Suasana Rumah Tahanan (Rutan) Sialang Bungkuk, Pekanbaru, Riau pada Jumat 5 Mei 2017 malam sempat kembali kembali. Bahkan para tahanan dan narapidana membakar mobil yang berada di dalam rutan.

Aksi brutal tersebut dilakukan tahanan sebagai bentuk protes menolak polisi masuk dalam rutan. Di dalam rutan, pihak napi hanya membolehkan pihak TNI yang betugas melakukan penjagaan. Alhasil, hanya pihak TNI yang akhirnya melakukan pemadaman mobil yang dibakar.

Selain melakukan pembakaran, para tahanan yang jumlahnya antara 1.600 sampai 1.700 orang ini juga melempar botol dan batu ke arah luar rutan.

Sekitar pukul 23.30 WIB, petugas TNI yang berasal dari Kodim Pekanbaru dan Korem 031 Wira Bima berhasil meredam kericuhan.

"Setelah satu jam, kericuhan berhasil diredam. Saat ini tahanan sudah kembali tenang," kata Juru Bicara Polda Riau, Kombes Guntur Aryo Tejo.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9477 seconds (0.1#10.140)
pixels