Mayat Tanpa Identitas Mengapung di Sungai Musi

Minggu, 16 April 2017 - 23:37 WIB
Mayat Tanpa Identitas...
Mayat Tanpa Identitas Mengapung di Sungai Musi
A A A
PALEMBANG - Masyarakat di kawasan Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Gandus dibuat geger. Sebab, sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan mengapung di perairan sungai Musi, Minggu (16/4/2017) sore.

Kapolsek Gandus AKP Aidil Fitri mengatakan, saat pertama kali ditemukan, mayat yang diperkirakan berusia 30 tahun tersebut dalam keadaan tengkurap.

Saat ditemukan, mayat tersebut mengenakan celana panjang dasar warna coklat, baju jaket coklat bertuliskan santacrous di lengan tangan sebelah kanan, topi ada tanda pin seperti pramuka serta menggunkan ikat pinggang tali kain warna hijau.

"Untuk tanda identitas tidak ditemukan dan saat ini mayat tersebut telah dievakuasi ke Instalasi Forensik RS Bhayangkara Polda Sumsel," jelasnya, saat dikonfirmasi.

Sedangkan saat disinggung adakah tanda-tanda kekerasan pada tubuh jenazah tanpa identitas tersebut, Aidil Fitri, mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan tidak ditemukan akan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh jenazah tersebut.

"Tadi sudah dilakukan pengecekan alat mambis (Unit identifikasi Polresta Palembang, red) terhadap jenazah tersebut. Namun tidak ditemukan identitas dan diduga belum menggunakan e-KTP," terangnya.

Sementara itu, Pamin Yandokpol RS Bhayangkara Polda Sumsel, IPTU Edinson, mengatakan, dari hasil pemeriksaan terhadap jenazah tersebut tidak ditemukan akan adanya tanda-tanda kekerasan.

"Dugaan, sudah meninggal lebih dari 1 X 24 jam karena saat ditemukan jenazah tersebut sudah mengapung," jelasnya.
(nag)
Berita Terkait
Polisi Bongkar Lokasi...
Polisi Bongkar Lokasi Penemuan Empat Kerangka Bayi di Banyumas
Ngeri, Mayat Terbungkus...
Ngeri, Mayat Terbungkus Kantong Sampah Gegerkan Warga Bogor
Mayat Mrs X di Bojong...
Mayat Mrs X di Bojong Gede Bikin Geger, Ini Ciri-cirinya
Mayat Wanita Ditemukan...
Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Kolong Fly Over Tanah Abang
Disangka Boneka, Didekati...
Disangka Boneka, Didekati Ternyata Mayat Pria Mengambang di Jakbar
Geger! Warga Lampung...
Geger! Warga Lampung Utara Temukan Mayat Laki-laki Membusuk di Rumah Kosong
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
57 menit yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
1 jam yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
1 jam yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
1 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
2 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
2 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved