Rawan, Pencarian Korban Tertimbun Longsor di Nganjuk Belum Dilakukan

Senin, 10 April 2017 - 13:04 WIB
Rawan, Pencarian Korban...
Rawan, Pencarian Korban Tertimbun Longsor di Nganjuk Belum Dilakukan
A A A
NGANJUK - Hingga Senin (10/4/2017) siang, petugas gabungan dari Basarnas, TNI, Polri, dan relawan belum berani memulai pencarian terhadap para korban yang diduga tertimbun tanah longsor di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Puluhan personel yang diturunkan pada tahap awal langsung ditarik kembali karena pertimbangan keamanan dan rawan terjadi longsor susulan.

Sampai saat ini, area longsor masih disterilkan dan siapapun tidak boleh ada yang mendekat. Dari kejauhan tampak jelas hamparan sawah warga yang sebelumnya menghijau kini tertimbun oleh material longsor dengan ketebalan mencapai belasan meter.

Tak hanya tanah dan bebatuan, pepohonan dari atas bukit juga tampak runtuh dan berserakan. Melihat situasi di lokasi yang masih berbahaya, puluhan petugas yang sebelumya sudah diturunkan pada tahan pertama pencarian korban Senin siang ini langsung ditarik kembali.

Komandan Kodim 0810 Nganjuk Letkol Arh Sri Rusyono beralasan, bukit yang kemarin longsor kondisinya masih sangat labil dan rawan terjadi longsor susulan. Terkait jumlah korban yang tertimbun, menurutnya masih sesuai dengan data sebelumnya yakni lima orang.

Untuk memulai proses pencarian, Kodim akan mendatangkan petugas ahli dari geologi untuk memastikan kondisi tanah di atas bukit yang longsor. "Jika kondisinya dipastikan aman, pencarian baru akan dilakukan," ujarnya. (Baca Juga: Lima Warga Diduga Tertimbun Longsor di Gunung Wilis(zik)
wa-channel
Follow
Berita Terkait
Nahas! Balita Tewas...
Nahas! Balita Tewas Tertimbun Tebing Longsor saat Ikut Touring Lebaran
3 Tewas Tertimbun Tanah...
3 Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Kabupaten Garut
Korban Tewas Tertimbun...
Korban Tewas Tertimbun Longsor di Sibolangit Deli Serdang Bertambah Jadi 9 Orang
Rumah di Purworejo Tertimbun...
Rumah di Purworejo Tertimbun Longsor, 4 Tewas
Digerus Longsor, Jembatan...
Digerus Longsor, Jembatan dan Sejumlah Rumah di Kecamatan Siantar Terancam Amblas
Empat Warga Tertimbun...
Empat Warga Tertimbun Longsor, Dua Tewas di Sibolga
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
4 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
6 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
6 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
8 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
8 jam yang lalu
Terpopuler
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved