Beda dengan yang Lain, FPI Demak Tak Ikut Demo 4 November

Kamis, 03 November 2016 - 21:13 WIB
Beda dengan yang Lain,...
Beda dengan yang Lain, FPI Demak Tak Ikut Demo 4 November
A A A
DEMAK - Organisasi massa (ormas) dari Demak Jawa Tengah dipastikan tak akan ikut dalam aksi gelombang unjuk rasa di Jakarta, Jumat 4 November. Selain itu, informasi intelijen juga menyebutkan tidak ada pengerahan massa di Kota Wali yang menuntut pengusutan kasus penistaan agama.

"Berdasarkan informasi intel, di Demak tidak ada kegiatan (unjuk rasa 4 November). Selain itu juga tak ada pengerahan massa ke Jakarta untuk bergabung dalam unjuk rasa," kata Kapolres Demak AKBP Heru Sutopo, Kamis (3/11/2016).

Kendati demikian, Polres Demak tetap menyatakan status siaga I untuk mengantisipasi aksi massa. Selain menggelar apel siaga yang melibatkan ratusan personel, polisi juga akan melakukan pengamanan di sejumlah objek vital dan tempat-tempat ibadah.

"Kita telah melakukan apel siaga yang melibatkan sekitar 250 anggota. Kita tetap melakukan antisipasi dengan kegiatan preventif berupa pengamanan objek vital, penjagaan secara terbuka dan tertutup di tempat ibadah Kelenteng," timpalnya.

Heru menambahkan, terdapat beberapa ormas Islam garis keras di Demak meski keberadaannya kurang menonjol dibanding organisasi lainnya. Bahkan, Front Pembela (FPI) juga baru membentuk kepengurusan di Kota Wali."Data dari intel, FPI tahun ini terbentuk kepengurusan yang terdiri sekira 10 orang anggota," pungkasnya.
(sms)
Berita Terkait
PPP Kutuk Keras Penodaan...
PPP Kutuk Keras Penodaan Al-Qur'an di Depan KBRI Belanda
Rusak Tempat Ibadah...
Rusak Tempat Ibadah Umat Hindu, Bule Denmark Ini Diusir dari Bali
5 Fakta Aliran Hakdzat...
5 Fakta Aliran Hakdzat yang Gegerkan Warga Pandeglang
Dari Bali Naik Bus ke...
Dari Bali Naik Bus ke Jakarta, Perjuangan Warga Batu Ampar Dapat Atensi Istana
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan...
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan Tersangka Penodaan Agama
Bahas RUU KUHP, Pasal...
Bahas RUU KUHP, Pasal Penodaan Agama Direformulasi
Berita Terkini
Senin, KSOP Batasi Aktivitas...
Senin, KSOP Batasi Aktivitas Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Tanjung Priok
2 jam yang lalu
Imbas Macet Parah di...
Imbas Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Berikan Kompensasi pada Sopir dan Pemilik Kargo
3 jam yang lalu
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
3 jam yang lalu
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
4 jam yang lalu
Polisi dan TNI Gerebek...
Polisi dan TNI Gerebek Judi Sabung Ayam di Gowa yang Diduga Dibekingi Oknum Tentara
4 jam yang lalu
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
4 jam yang lalu
Infografis
4 Kerugian yang Terjadi...
4 Kerugian yang Terjadi Jika BTN Berganti Nama Menjadi BPR
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved