Jembatan Akses Jalan Nasional di Pangandaran Ambruk

Minggu, 09 Oktober 2016 - 22:39 WIB
Jembatan Akses Jalan...
Jembatan Akses Jalan Nasional di Pangandaran Ambruk
A A A
PANGANDARAN - Jembatan akses jalan nasional di Kabupaten Pangandaran yang berlokasi di perbatasan Desa Putrapinggan, Kecamatan Kalipucang dan Desa Babakan, Kecamatan Pangandaran ambruk.

Salah satu warga setempat Agus mengatakan, kejadian tersebut diakibatkan derasnya arus air Ciputrapinggan, sehingga jembatan ambruk dan tertutup air sekitar pukul 18.45 WIB.

“Akibat kejadian tersebut jalur utama lalu lintas dari arah Kota Banjar menuju Pangandaran lumpuh total,” kata Agus di Pangandaran, Minggu, (09/10/2016).

Masih dikatakan Agus, saat ini kendaraan dari arah Kabupaten Pangandaran yang hendak ke Kota Banjar dan sebaliknya terjebak macet.

Jalur alternatif yang saat ini digunakan warga yang dari Pangandaran menuju Kota Banjar menggunakan akses jalan Kecamatan Langkaplancar melalui Desa Selasari yang tembus ke Kalijati dan keluar di Banjarsari.

“Sementara untuk warga yang hendak menuju Tasikmalaya menggunakan akses jalan Cimerak menuju Desa Sindangsari lewat Desa Legokjawa dan tembus ke Cikatomas keluar di Tasikmalaya,” ucapnya.

Berdasarkan pantauan di lapangan dan informasi yang berhasil dihimpun, sejumlah lokasi mengalami banjir dan ketinggian air terus meluap hingga dua meter.

Sejumlah relawan kemanusiaan dan relawan bencana pun telah siap siaga melakukan evakuasi di sejumlah daerah rawan banjir dengan menurunkan peralatan perahu karet.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1215 seconds (0.1#10.140)