Awas, Begal Ngaku Satpol PP Incar ABG Pacaran di Sport Center

Senin, 15 Agustus 2016 - 16:26 WIB
Awas, Begal Ngaku Satpol PP Incar ABG Pacaran di Sport Center
Awas, Begal Ngaku Satpol PP Incar ABG Pacaran di Sport Center
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Asyik memaduh kasih di kawasan Sport Center, Sampuraga Baru, Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng, dua muda mudi dibegal kawanan perampok yang menyamar anggota Satpool PP.

Dalam aksinya, kawanan begal ini mengancam akan membawa pasangan muda mudi yang berpacaran di kawasan Sport Center ini ke markas Satpol PP Kobar.

Saat pasangan ini memohon untuk tidak dibawa, para begal ini memaksa dan merampas harta benda korbannya, seperti HP, uang tunai, dan perhiasan. Kemudian, mereka langsung melarikan diri.

Bagus, salah seorang korban mengatakan, saat sedang asyik bersama pacarnya di kawasan Sport Center, malam hari pukul 21.00 WIB, tiba-tiba muncul seorang pria yang langsung membentak-bentak dan mengaku anggota Satpol PP Kobar.

"Saat itu saya minta tidak dibawa ke kantor Satpol, orang itu langsung meminta HP saya, dan perhiasan pacar saya," papar Bagus, saat ditemui wartawan di rumahnya, Senin (15/8/2016).

Ternyata tidak hanya Bagus, Agus, remaja lainnya juga mengaku menjadi korban begal yang menyaru anggota Satpol PP saat sedang asyik memadu kasih dengan pacarnya, di Sport Center.

"Saat itu saya dibawakan kayu berukuran besar. Padahal saya hanya duduk-duduk tidak melakukan hal-hal yang negatif. HP saya diambil dan dan uang tunai sebesar Rp2 juta saya dirampas," kata Agus.

Sementara itu, Kasi Ops Satpol PP Kobar Supiansyah mengatakan, aksi kawanan begal itu sangat merugikan pihaknya. Pasalnya pelaku dalam menjalankan aksinya mengaku sebagai anggota Satpol PP Kobar.

"Kami merasa sangat dirugikan dengan mencatut nama Satpol PP. Kami akan terus pantau kasus ini dengan menyisir kawasan itu saat patroli rutin," tegas Supiansyah.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6978 seconds (0.1#10.140)