Polisi Usut Penemuan Balita di Hutan

Jum'at, 13 Mei 2016 - 14:16 WIB
Polisi Usut Penemuan...
Polisi Usut Penemuan Balita di Hutan
A A A
ACEH TAMIANG - Aparat kepolisian memburu pelaku yang tega membuang seorang balita perempuan di kawasan hutan rambung di Aceh Tamiang, Aceh.

Kapolsek Seruway Iptu Ferdian Chandra mengungkapkan, pihaknya saat ini sedang mengusut siapa pelaku yang telah menelantarkan balita tersebut di tengah hutan.

Kuat dugaan balita itu sengaja dibuang karena ada bungkusan plastik berisi baju di samping balita tersebut saat ditemukan warga.

Kondisi balita saat ini sedang dalam pemeriksaan sejumlah dokter spesialis, seperti spesialis bedah kulit juga spesialis anak.

Menurut Direktur RSUD Aceh Tamiang Ibnu Azis, hasil pemeriksaan hingga Jumat (13/5/2016) siang, balita malang itu mengalami gizi buruk, dehidrasi, gatal-gatal, dan kondisi kaki terkilir.

Balita berusia sekitar dua hingga tiga tahun tersebut masih dirawat intensif di Ruang Teuku Umar RSUD Aceh Tamiang.

Diberitakan sebelumnya, seorang balita perempuan berusia sekitar dua tahun ditemukan warga di kawasan hutan rambung Kecamatan Seruway, Kabupaten Aceh Tamiang, Aceh, Kamis (12/5/2016) sore. Balita tersebut mengalami dehidrasi dan trauma psikis. (Baca juga: Ditemukan di Hutan, Balita Ini Dehidrasi).
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1907 seconds (0.1#10.140)