Wagub Minta Oknum yang Diduga Bobotoh Penabrak Ridho Datang

Senin, 11 April 2016 - 12:27 WIB
Wagub Minta Oknum yang...
Wagub Minta Oknum yang Diduga Bobotoh Penabrak Ridho Datang
A A A
BANDUNG - Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar menyampaikan duka atas peristiwa tabrak lari yang menimpa Ridho Maulidin Sukarna (5) pada 30 Maret 2016 lalu.

Ia pun meminta pelaku bertanggungjawab atas perbuatannya dan meminta maaf pada keluarga korban.

Sebab hingga kini pelaku belum menunjukkan diri pada keluarga korban. "Saya berharap pelaku datang untuk minta maaf," kata Deddy, Senin (11/4/2016).

Soal adanya perwakilan Bobotoh yang terus berdatangan menjenguk Ridho, ia mengapresiasinya.

Hal itu setidaknya akan mendorong semangat Ridho dan keluarganya agar semakin sabar. "Alhamdulillah, yang penting ada wakil dari Bobotoh," ungkapnya.

Adapun soal rencana akan disumbangkannya 25 persen dari hadiah suporter terbaik Piala Bhayangkara untuk Ridho, ia juga memberi acungan jempol.

Total, akan ada sekira Rp25 juta karena hadiah mencapai Rp100 juta. "Itu akan bermanfaat untuk korban dan keluarganya," ucap Deddy.

Ridho sendiri hingga kini masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) setelah kaki kirinya diamputasi hingga di atas lutut. Ia masih dalam masa pemulihan.

Informasi yang dihimpun, Ridho sejak sekira tiga hari terakhir sudah dipindahkan ke ruang perawatan biasa setelah sempat dirawat di ruang intensif.

Kondisinya semakin membaik. Tapi tim dokter RSHS masih terus memantau perkembangan Ridho karena ia memerlukan penanganan lanjutan.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0932 seconds (0.1#10.140)