Wali Kota Sorong Pimpin Pemusnahan Miras Ilegal

Sabtu, 02 April 2016 - 01:19 WIB
Wali Kota Sorong Pimpin...
Wali Kota Sorong Pimpin Pemusnahan Miras Ilegal
A A A
SORONG - Polres Sorong Kota,Jumat (01/4/2016) sore memusnahkan ribuan botol miras ilegal berbagai jenis senilai ratusan juta rupiah.

Pemusnahan miras yang dihadiri Wali kota Sorong dan sejumlah pejabat daerah ini mendapat apresiasi dari masyarakat kota Sorong.

Wali Kota Sorong Lambert Jitmau mengatakan kepada wartawan dirinya berkomitmen menutup toko-toko penjualan minuman keras terhitung mulai 01 April 2016. Yang kemudian dilanjutkan dengan inspeksi mendadak di 60 toko yang ada di wilayah Kota Sorong.

"Toko-toko penjualan minuman keras nantinya akan berubah menjadi tempat penjualan produk ekonomi lainnya," kata Lambert Djitmau saat memberikan arahan pada pemusnahan miras di Mapolres Sorong Kota.

Lambert mengajak semua komponen masyarakat untuk bersama-sama melakukan pemberantasan terhadap peredaran miras di wilayah Kota Sorong.

"Saya minta kepada masyarakat untuk melapor jika ada pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab menjual miras. Kita akan melakukan pengawasan 3 bulan kedepan setelah Perda miras diberlakukan," sebutnya.

Sementara itu Kapolres Sorong Kota AKBP Karimudin Ritonga mengatakan, seperti yang sudah di jelaskan dalam Perda nomor 3 tahun 2015,tempat-tempat yang diperbolehkan menjual miras, yaitu hotel,cafe dan supermarket.

"Di luar daripada itu dilarang atau ilegal. Nah,mengenai pengawasan,kita sudah mulai sejak hari ini tanggal 1 April 2016. Pak wali kota dibantu anggota kami sudah melakukan sidak ke tempat-tempat penjualan miras. Pengawasan ini akan kita lakukan berlanjut. Mengenai sanksinya,tentunya akan disesuaikan dengan perda yang baru," pungkasnya.
(nag)
Berita Terkait
Miras Oplosan Tewaskan...
Miras Oplosan Tewaskan Sembilan Orang di Jepara
PBNU Apresiasi Jokowi...
PBNU Apresiasi Jokowi Cabut Perpres Investasi Miras
Resmi, Jokowi Cabut...
Resmi, Jokowi Cabut Aturan Investasi Industri Miras
Pemusnahan Miras dan...
Pemusnahan Miras dan Petasan Jelang Malam Takbiran
Diduga Overdosis Miras,...
Diduga Overdosis Miras, Warga Musirawas Tewas Duduk di Lokalisasi Patok Besi
Pesta Miras Oplosan,...
Pesta Miras Oplosan, 2 Warga Ciledug Tewas
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
57 menit yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
1 jam yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
1 jam yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
1 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
2 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
2 jam yang lalu
Infografis
Rusia Sekarang Dapat...
Rusia Sekarang Dapat Menyerang 3 Ibu Kota Sekutu NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved