Puluhan Rumah di Pamanukan Tergenang Banjir

Selasa, 01 Maret 2016 - 17:14 WIB
Puluhan Rumah di Pamanukan...
Puluhan Rumah di Pamanukan Tergenang Banjir
A A A
SUBANG - Puluhan rumah warga di Desa Mulyasari, Kecamatan Pamanukan, Subang, tergenang air, akibat meluapnya Kali Sema, yang berlangsung sejak Senin malam 29 Februari kemarin. Ketinggian genangan air sempat menembus 50 centimeter, dan masuk ke dalam rumah-rumah warga. Namun saat ini, ketinggian banjir perlahan sudah mulai surut.

"Laporan terakhir yang kami terima, ada 50 rumah yang terendam banjir, tersebar di dua dusun, yakni Kedunggede Kaler dan Kedunggede Kidul. Ketinggian airnya bervariasi, tapi paling tinggi 50 centimeter," kata Kasi Bantuan Bencana Dinas Sosial Subang, Tito Purwanto, Selasa (1/3/2016).

Untuk membantu para korban yang rumahnya tergenang, pihaknya sudah menyalurkan sejumlah bantuan logistik yang dibutuhkan. Di antaranya, mie instan, lauk pauk dan paket makanan siap saji.

Tito menyebut, peristiwa banjir yang dipicu meluapnya sungai ini, tidak menimbulkan korban jiwa dan tidak ada warga yang diungsikan. "Bantuan logistik sudah disalurkan lewat pemerintah kecamatan setempat," ucapnya.

Terpisah, Camat Pamanukan, Bambang Edi Purwanto, menambahkan, banjir yang menggenangi puluhan rumah di daerahnya, berasal dari luapan Kali Sema, yang dipicu guyuran hujan terus menerus, yang berlangsung sejak Senin malam kemarin. "Tapi saat ini, genangan airnya sudah surut, dan aktivitas warga kembali normal," pungkasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8755 seconds (0.1#10.140)