Sang Istri Ingin Ivy Safatilah Dimakamkan di Yogyakarta

Rabu, 10 Februari 2016 - 20:15 WIB
Sang Istri Ingin Ivy...
Sang Istri Ingin Ivy Safatilah Dimakamkan di Yogyakarta
A A A
TUBAN - Keluarga pilot Super Tucano Mayor Penerbang Ivy Safatilah di Tuban, Jawa Timur, berharap jenazah Ivy dimakamkan di Tuban. Namun, istri korban, Diana Fitrie Safatilah, ingin jenazah Ivy dimakamkan di Yogyakarta.

Menurut Faisol Rozy, begitu mendengar kabar bahwa pesawat latih Super Tucano yang dipiloti anaknya terjatuh, dia dan istrinya berangkat ke Malang pada Rabu (10/2/2016) siang

Namun, baru saja sampai di Lamongan, orangtua Ivy mendengar kabar bahwa Ivy sudah meninggal dunia di rumah sakit. Kedua orangtua Ivy pun kembali ke Tuban untuk mempersiapkan acara pemakaman di Kelurahan Kingking, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban.

Faisol Rozy berharap jenazah anaknya tersebut dimakamkan di Tuban. Namun, menurut istri korban, Diana Fitrie, jenazah suaminya tersebut akan dimakamkan di Yogyakarta, tempat kelahiran sang istri.

Faisol pun tak bisa menolak kemauan Diana Fitrie, karena Diana adalah istri korban yang menjadi ahli waris suaminya dan juga yang bertanda tangan sebagai penerima jenazah Ivy.

"Kemauan istri, korban dimakamkan di Yogyakarta, kami mengikhlaskannya," kata Faisol.

Rabu (10/2/2016) petang, keluarga Ivy berangkat ke Yogyakarta untuk menghadiri acara pemakaman Taman Makam Pahlawan Yogyakarta.

Ivy Safatilah meninggalkan dua putra dan calon putra yang masih di dalam kandungan Diana.
(zik)
Berita Terkait
Lokasi Pesawat Pakistan...
Lokasi Pesawat Pakistan Jatuh Mirip Medan Perang, 42 Jasad Ditemukan
Sebelum Jatuh ke Tanah,...
Sebelum Jatuh ke Tanah, Pilot Pesawat TNI Nyangkut di Rumah Kosong
Detik-detik Evakuasi...
Detik-detik Evakuasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong
Tunggu Investigasi,...
Tunggu Investigasi, Pesawat Tempur yang Jatuh Belum Dievakuasi
Supermodel Cantik Ini...
Supermodel Cantik Ini Jadi Korban Pesawat Jatuh di Pakistan
Jatuh di Permukiman...
Jatuh di Permukiman Warga, TNI AU Evakuasi Pesawat Tempur
Berita Terkini
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
25 menit yang lalu
Bersihkan Sumur Limbah...
Bersihkan Sumur Limbah Pabrik, 3 Pekerja di Sumedang Tewas
1 jam yang lalu
Kabupaten Bandung Kembali...
Kabupaten Bandung Kembali Dilanda Banjir, 4 Kecamatan Terendam dan Ratusan Warga Mengungsi
2 jam yang lalu
Aksi Penggerudukan Rapat...
Aksi Penggerudukan Rapat Panja RUU TNI di Hotel Mewah Dilaporkan ke Polda Metro
3 jam yang lalu
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
3 jam yang lalu
Sungai Cimande Meluap,...
Sungai Cimande Meluap, 718 Rumah di Sumedang Terendam Banjir
3 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved