PDIP Mimpi Bangun Pusat Arsitektur dan Pemerintahan di Kalteng

Rabu, 20 Januari 2016 - 01:11 WIB
PDIP Mimpi Bangun Pusat Arsitektur dan Pemerintahan di Kalteng
PDIP Mimpi Bangun Pusat Arsitektur dan Pemerintahan di Kalteng
A A A
PANGKALANBUN - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yakin bisa memenangkan pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), pada 27 Januari 2016.

"Syaratnya, semua elemen organisasi dan mesin partai bergerak dalam satu arah dan tujuan dengan keyakinan yang sama," kata Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Selasa (19/1/2016).

Ditambahkan dia dalam acara koordinasi dan konsolidasi DPC PDIP Kabupaten Kota Waringin Barat di Pangakalanbun, PDIP berharap bisa menjadikan Palangkaraya-Kalteng sebagai pusat arsitektur, pusat pemerintahan dan birokrasi di Indonesia.

"Seperti gagasan Presiden Soekarno. Kita harapkan apa yang sudah dirancang Bung Karno bahwa Palangkaraya adalah pusat arsitektur, pusat birokrasi Indonesia masa depan bisa kita dilaksanakan,” tegasnya.

Dia mengungkapkan, kemenangan PDIP dalam Pilkada Kalteng akan mempercepat pembangunan di wilayah tersebut. Dasar-dasar pembangunannya sudah diletakkan oleh Agustin Teras Narang, Kader PDIP yang menjadi gubernur selama 10 tahun.

“Selama 10 tahun Pak Teras Narang menjadi gubernur, tidak ada anggota kabinet dari PDIP. Sekarang, Presiden dari kader PDIP yang juga telah memberi perhatian serius untuk Kalteng. Ini akan mempercepat pembangunan Kalteng," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5683 seconds (0.1#10.140)