Atap Museum Banten Ambruk Timpa Motor Warga

Minggu, 15 November 2015 - 18:48 WIB
Atap Museum Banten Ambruk...
Atap Museum Banten Ambruk Timpa Motor Warga
A A A
SERANG - Atap bangunan Gedung Pendopo lama Gubernur Banten yang sekarang menjadi Museum Banten di Jalan KH Brigjen Syamun Kota Serang ambruk menimpa motor warga, Minggu (15/11/2015).

Motor yang rusak tertimpa atap yang rusak adalah Supra Fit A 6091 Z milik inventaris biro perlengkapan.

Ambruknya atap gedung tersebut terjadi tiba-tiba, padahal cuaca saat ini cerah, tidak ada angin kencang maupun hujan, diduga karna kurangnya perawatan bangun yang juga menjadi cagar budaya.

“Gak ada angin kencang padahal, cuaca lagi cerah, tadi dikira suara apa,” kata salah satu saksi mata, Harul, yang ditemui di lokasi kejadian.

Sementara itu, saat ini Pendopo Gubernur Banten tengah ramai dengan pengunjung yang akan menyaksikan rangkaian Festival Film Indonesia (FFI) 2015, serta puluhan artis mengikuti pagelaran pawai menjelang malam penghargaan FFI 2015.

“Kemungkinan karena bangunan nya tua, untung tadi lagi ga ada orang, cuma motor ajah itu ketimpah” kata petugas Satpol PP Provinsi Banten, Agus Sugema, yang ditemui saat membersihkan reruntuhan.

Pantauan di lokasi, petugas kebersihan dibantu Satpol PP membersihkan puing-puing bangunan yang rusak, dan memberikan pagar pembatas untuk mengantisipasi agar warga tak melewati di lokasi ambruknya atap.
(sms)
Berita Terkait
Rumah Roboh di Benhil...
Rumah Roboh di Benhil Bikin Heboh Warga, Terdengar Dentuman Mirip Gempa
Atap Bangunan Kantor...
Atap Bangunan Kantor OJK Ambruk
Jumlah Korban Tewas...
Jumlah Korban Tewas Bangunan Runtuh di China Mencapai 53 Jiwa
Gedung Ambruk di India,...
Gedung Ambruk di India, 60 Orang Lebih Ditarik Keluar Hidup-hidup
Atap Bangunan di Kampus...
Atap Bangunan di Kampus Australia Ambruk, Satu Orang Tewas
Bangunan Sekolah 3 Lantai...
Bangunan Sekolah 3 Lantai di Palembang Ambruk, Pekerja Tewas Tertimpa Reruntuhan
Berita Terkini
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
27 menit yang lalu
Wasiat Arya Wiraraja...
Wasiat Arya Wiraraja Picu Pasukan Jayakatwang Kediri Serang Kerajaan Singasari
3 jam yang lalu
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
3 jam yang lalu
Gubernur Khofifah Dukung...
Gubernur Khofifah Dukung Usulan KH M Yusuf Hasyim sebagai Pahlawan Nasional
4 jam yang lalu
Pengaruh Candu Merasuki...
Pengaruh Candu Merasuki Pasukan Pangeran Diponegoro saat Perang Jawa
4 jam yang lalu
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
12 jam yang lalu
Infografis
3 Anggota NATO Tolak...
3 Anggota NATO Tolak Gagasan Trump untuk Mengusir Warga Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved