Meluas, Kebakaran Hutan di Semeru Capai 50 Hektare

Senin, 26 Oktober 2015 - 10:58 WIB
Meluas, Kebakaran Hutan...
Meluas, Kebakaran Hutan di Semeru Capai 50 Hektare
A A A
MALANG - Kebakaran hutan di lereng Gunung Semeru hingga kini masih belum bisa dipadamkan. Bahkan luas hutan yang terbakar meluas mencapai kurang lebih 50 hektare.

Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Ayu Dewi Utari menyampaikan, tim gabungan hanya bisa mengendalikan api dan memadamkan lokasi yang bisa dijangkau. "Belum padam, kurang lebih 50 hektare," kata Ayu, Senin (26/10/2015).

Informasi yang diterima Balai Besar TNBTS, Minggu 25 Oktobere 2015 terpantau ada 7 titik api yang masih menyala. Di antaranya di sekitar Ranupani, Waturejeng, di bawah Waturejeng, di sekitar Pos 1, di dekat Bantengan.

Akibat kebakaran ini, berbagai vegetasi endemik taman nasional hangus terbakar, hidupan satwa liar yang ada di dalam kawasan juga terancam. Sementara itu, pendakian ke gunung tertinggi di Jawa itu juga ditutup hingga batas waktu tidak ditentukan.

Sebelumnya, api hanya membakar luasan hutan sekira 25 hektare di beberapa titik seperti antara pos 2 dan pos 3 serta di daerah Waturejeng.

Upaya pemadaman dan pengendalian terus dilakukan tim gabungan dari TNI, Polri, relawan, dan petugas TNBTS.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1297 seconds (0.1#10.140)