Cari Aviastar, Polair dan Nelayan Sisir Perairan Teluk Bone

Senin, 05 Oktober 2015 - 11:06 WIB
Cari Aviastar, Polair dan Nelayan Sisir Perairan Teluk Bone
Cari Aviastar, Polair dan Nelayan Sisir Perairan Teluk Bone
A A A
WATAMPONE - Satuan polisi perairan Polres Bone bersama sejumlah nelayan Bajoe turut melakukan pencarian pesawat Aviastar yang hilang kontak sejak Jumat lalu, dengan menyisir perairan teluk Bone.

Kasatpolair Polres Bone AKP Armin Sukma mengatakan, untuk membantu pencarian dan penyisiran pihaknya menggunakan seluruh fasilitas kapal patroli laut. Selain itu pihaknya menjalin komunikasi dengan nelayan Bajoe yang keluar masuk Pelabuhan Bajoe jika menemukan puing-puing pesawat.

"Pencarian akan dipusatkan di perairan ke arah utara wilayah hukum Polair Bone, hingga mendekati perairan Siwa," ujar Armin saat dikonfirmasi di Pelabuhan Bajoe, Senin (5/10/2015).

Dia melanjutkan, patroli laut telah dilakukan sejak kemarin. Armin mengatakan, pihaknya menyampaikan ke nelayan jika ada puing atau benda yang mencurigakan segera laporkan dan amankan.

"Hanya saja sampai saat ini kami belum mendapat informasi dari nelayan, pencarian tetap kami fokuskan di wilayah utara," pungkas Armin.

PILIHAN:
Pesan Pilot Aviastar kepada Sepupunya di Bone
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0919 seconds (0.1#10.140)