Wagub Jatim Sebut Daerah Ragu Cairkan Dana Desa

Senin, 14 September 2015 - 13:15 WIB
Wagub Jatim Sebut Daerah Ragu Cairkan Dana Desa
Wagub Jatim Sebut Daerah Ragu Cairkan Dana Desa
A A A
BANGKALAN - Belum terserapnya dana bantuan untuk desa di wilayah Jawa Timur (Jatim), rupanya mendapat perhatian dari Wakil Gubernur (Wagub) Jatim, Syaifullah Yusuf.

"Daerah ragu dan khawatir keliru (menyerap dana desa). Mudah-mudahan Kabupaten dengan himbauan menteri dan presiden dana desa bisa dicairkan," terang pria yang akrab disapa Gus Ipul tersebut, Senin (14/9/2015).

Menurut Gus Ipul, pihaknya mengimbau kepada daerah segera mencairkan dana desa tersebut. Kemudian mengikuti aturan yang ada sehingga tidak terjadi persoalan pada kemudian hari. Jika sudah sesuai dengan aturan, dipastikan tidak ada permasalahan nantinya.

"Takut itu perasaan saja, pastikan itu (dana desa) dicairkan dengan sesuai aturan. Artinya intruksi dari menteri dilaksanakan," ucapnya.

Namun, sambung Gus Ipul, menteri tidak hanya mengeluarkan intruksi dalam pencairan dana desa, melainkan juga dilengkapi dengan instrumen yang jelas. Supaya daerah tidak ragu dalam mencairkan dana desa.

"Nanti setelah ditandatangani pas bermasalah, hal semacam itu yang tidak diinginkan," tukasnya.

Seperti diketahui, untuk di Kabupaten Bangkalan saja dana bantuan desa yang belum dicairkan sebesar Rp 79 miliar bagi 273 Desa.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4282 seconds (0.1#10.140)