CJH Tak Perlu Bawa Uang Tunai Berlebihan

Rabu, 17 Juni 2015 - 11:14 WIB
CJH Tak Perlu Bawa Uang Tunai Berlebihan
CJH Tak Perlu Bawa Uang Tunai Berlebihan
A A A
PALEMBANG - Manajemen Bank Sumsel Babel menging at kan calon jamaah haji (CJH) ta bungan Tasbih agar tidak mem bawa uang tunai dalam jumlah banyak ke Tanah Suci.

Para na sabah bisa memanfaatkan kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Sumsel Babel da lam melakukan transaksi per bankandiArabSaudi. “CJH tidak perlu repot-repot membawa uang lebih keTanah Suci mengingat ATM Bank Sumsel Babel sudah berlogo Visa sehingga nasabah dapat me lakukan transaksi perban kan terutama dalam penarikan uang di Tanah Suci,” kata Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Muhammad Adil, kemarin.

Menurut dia, di tahun ini setidaknya ada sebanyak 2.015 nasabah tabungan Tasbih Bank Sumsel Babel yang terdaftar menunaikan ibadah haji 2015. Kuantitas CJH tahun 2015, kata dia, cenderung stabil atau sama seperti kuantitas CJH tahun 2014 yang mencapai 2.046 nasabah. “Stabilnya kuantitas CJH menandakan adanya kepercayaan tinggi dari masyarakat dalam memilih tabungan Tasbih sebagai tabungan dalam mem persiapkan ibadah haji keTanah Suci,” terangnya.

Dia melanjutkan sejak diluncurkannya tabungan Tasbih 15 Juli 2004 lalu, alhasil kuantitas CJH tabungan Tasbih dari tahun ke tahun menunjukkan tren positif. Tahun 2012 CJH tabungan Tasbih Bank Sumsel Babel capai 2.819 orang atau sama seperti tahun 2013. Namun secara total jumlah penabung rekening tabungan Tasbih Bank Sumsel Babel hingga saat ini mencapai 42.985 nasabah dengan total dana yang terhimpun dari tabungan Tasbih mencapai Rp70miliar.

Sementara itu, Direktur Umum BSBHMIskandarme nambahkan keberangkatan CJH tabungan Tasbih rencananya akan menggunakan penerbangan Saudi Air line yang merupakan pesawat berbadan lebar Boeing 747.400 dua ting kat. Penerbangan para CJH ini, lanjut dia, menggunakan pesa wat yang secara langsung dari Indonesia menuju Madinah.

”Alhamdulillah lima rangkaian pelaksanaan manasik haji selesai dilakukan. Pada ke sempatan ini pula, kami menyerahkan kain ihram, mukenah, baju koko, payung, jaket dan beberapa perlengkapan haji lainnya kepada calon jamaah haji tabungan Tasbih,” ujarnya.

Darfian jaya suprana
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6216 seconds (0.1#10.140)