PT KAI Daop 8 Surabaya Perpanjang Operasional KA Tambahan

Senin, 10 Juni 2019 - 09:30 WIB
PT KAI Daop 8 Surabaya Perpanjang Operasional KA Tambahan
PT KAI Daop 8 Surabaya Perpanjang Operasional KA Tambahan
A A A
SURABAYA - PT KAI Daop 8 Surabaya memperpanjang operasional 1 perjalanan Kereta Api (KA) tambahan dengan nama KA Sembrani Malam Lebaran (KA Plb 7055) relasi Stasiun Surabaya Pasar Turi-Gambir (Jakarta). KA 7055 ini sebelumnya beroperasi dari 1 hingga 9 Juni 2019, diperpanjang dari 10 Juni hingga 17 Juni 2019.

Adapun jam keberangkatan dari Stasiun Pasar Turi pukul 20.30 WIB, dan tiba di Stasiun Gambir pukul 06.42 WIB. Harga tiket KA Sembrani Malam Lebaran dijual sebesar antara Rp750.000.

Dengan begitu, total perjalanan KA jarak Jauh/Menengah di PT KAI Daop 8 Surabaya terhitung 10 Juni 2019 nanti, sebanyak 92 perjalanan KA. Ini terdiri dari 83 KA reguler dan 9 KA tambahan.

"Perpanjangan operasional kereta api tambahan ini untuk mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang yang masih padat pasca arus balik," kata Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Soeprapto, Senin (10/6/2019)

Sementara itu, data PT KAI Daop 8 Surabaya menunjukkan, jumlah penumpang KA jarak menengah/jauh di wilayah PT KAI Daop 8 Surabaya, dari H-10 (26 Mei 2019) hingga H+3 (9 Juni 2019), mengalami lonjakan yang cukup signifikan.

Tercatat jumlah penumpang kumulatif KA Jarak Menengah/Jauh selama 16 hari tersebut mencapai 572.264 penumpang. Angka ini naik 13 persen dibandingkan tahun 2018 dengan jumlah 508.442 penumpang.

Pada Minggu, 9 Juni 2019, jumlah penumpang jarak menengah/jauh sudah mencapai 25.905 penumpang atau 98 persen dari seluruh kapasitas tempat duduk ke berbagai arah. Sedangkan 2 persen yang tersisa hanya untuk relasi Surabaya Gubeng - Malang (KA Plb 7071).

"Sementara untuk dari Surabaya dan Malang menuju Jakarta, Bandung, Jember, Banyuwangi, Jogyakarta, Purwokerto dan Semarang, pada hari Minggu (9/6/2019) telah habis terjual," tandas Prapto.
(msd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.8043 seconds (0.1#10.140)