19 Bus Pedemo dari Banten Berangkat ke Jakarta Jumat Pagi

Jum'at, 04 November 2016 - 02:28 WIB
19 Bus Pedemo dari Banten...
19 Bus Pedemo dari Banten Berangkat ke Jakarta Jumat Pagi
A A A
SERANG - Ribuan orang dari berbagai daerah di Banten akan berkumpul di Masjid Istiqlal setibanya di Jakarta nanti.

Mereka akan beristirahat di Istiqlal sebelum bergabung dengan ormas lainnya untuk melakukan aksi damai menuntut proses hukum terhadap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tekait kasus dugaan penistaan agama, Jumat (4/11/2016) siang.

"Titik kumpul di Istiqlal, di sana kita istirahat dan akan bergabung dengan massa aksi lainnya, sebelum besok turun ke jalan," kata Humas Muslim Banten Bela Islam, Saepudin Al Mahl ditemui di Stadion Maulana Yusuf Serang, Banten Kamis 3 November 2016 malam.

Dia menjelaskan, massa yang akan berangkat ke Jakarta dibagi dalam dua kelompok. Ribuan orang akan tetap berangkat pada Jumat dini hari. Sementara kelompok lainnya akan berangkat pada Jumat pagi.

"Untuk malam ini ada 13 bus yang akan berangkat, untuk besok pagi disiapkan 19 bus," ujarnya.

Kendati demikian, ada warga yang berangkat menggunakan kendaraan pribadi seperti dari pesantren-pesantren di Pandeglang dan Lebak. Adapula warga yang berangkat ke Jakarta tanpa rombongan.

"Kita satu, demi terciptanya keadilan," tuturnya.
(dam)
Berita Terkait
PPP Kutuk Keras Penodaan...
PPP Kutuk Keras Penodaan Al-Qur'an di Depan KBRI Belanda
Rusak Tempat Ibadah...
Rusak Tempat Ibadah Umat Hindu, Bule Denmark Ini Diusir dari Bali
5 Fakta Aliran Hakdzat...
5 Fakta Aliran Hakdzat yang Gegerkan Warga Pandeglang
Dari Bali Naik Bus ke...
Dari Bali Naik Bus ke Jakarta, Perjuangan Warga Batu Ampar Dapat Atensi Istana
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan...
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan Tersangka Penodaan Agama
Bahas RUU KUHP, Pasal...
Bahas RUU KUHP, Pasal Penodaan Agama Direformulasi
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
37 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
3 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
3 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
Serahkan Kendali ke...
Serahkan Kendali ke Uni Eropa, Israel Mundur dari Perlintasan Rafah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved