Diduga Main Hakim Sendiri Penyebab Polres Meranti Diserang Warga

Kamis, 25 Agustus 2016 - 19:42 WIB
Diduga Main Hakim Sendiri Penyebab Polres Meranti Diserang Warga
Diduga Main Hakim Sendiri Penyebab Polres Meranti Diserang Warga
A A A
SELAT PANJANG - Masyarakat mencurigai tewasnya Apri Adi Pratama, honorer Dispenda Kabupaten Meranti akibat tindakan polisi yang main hakim sendiri. "Saat kami lihat, wajahnya sudah lebam-lebam membengkak dan banyak darah. Saya yakin Adi tewas karena dianiaya polisi. Kalau hanya luka tembak saya tidak yakin Adi tewas," ujar seorang tokoh masyarakat Selat Panjang, Asman Mahadar.

Asman menilai, tewasnya Adi merupakan tindakan yang sangat tidak terpuji dari polisi. Dia menyayangkan, sebagai aparat penegak hukum, polisi justru main hakim sendiri.

"Jika Kapolres segera mengungkapkan penyebab kematian Adi, mungkin tidak akan seperti ini. Kapolres minta tiga hari untuk dilakukan penyelidikan atas anggotanya, namun masyarakat menilai itu adalah akal-akalan saja.

Hingga saat ini, kondisi di sekitaran Mapolres Kepulauan Meranti masih dipadati oleh warga. Bahkan Kabag Humas dan Sekdakab Meranti ikut mendampingi Kapolres pun terjebak di dalam Mapolres.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4831 seconds (0.1#10.140)