Gudang Instalasi Pemeliharaan Sarana RS Kendal Terbakar, Pasien Dievakuasi

Minggu, 18 Desember 2022 - 17:05 WIB
loading...
Gudang Instalasi Pemeliharaan...
Asap tebal mengepul dari bangunan di belakang RSUD dokter Suwondo, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Minggu (18/12/2022). Foto: Istimewa
A A A
KENDAL - Gudang instalasi pemeliharaan sarana RSUD dokter Suwondo Kendal, Jawa Tengah, Minggu (18/12/2022) terbakar. Akibatnya, sejumlah pasien yang berada di ruangan dekat gudang terpaksa dievakuasi.

Kebakaran diduga disebabkan karena konsleting instalasi listrik di dalam gudang. Evakuasi dilakuka demi mengantisipasi api menjalar ke bangunan lain.

Asap tebal mengepul dari bangunan di belakang RSUD dokter Suwondo, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Peristiwa itu terekam dalam video amatir warga. Sejumlah arsip, computer, lemari kabinet pun hangus terbakar.

Gudang Instalasi Pemeliharaan Sarana RS Kendal Terbakar, Pasien Dievakuasi



Saksi mata yang bertugas sebagai petugas kebersihan di RSUD dokter Suwondo Kendal, Toni Hariyanto mengungkapkan, kebakaran terjadi sekira pukul 08.25 WIB.

“Saat itu saya tengah membersihkan area gedung Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit (IPSRS) dan mendengar suara percikan api dari dalam gudang,” tuturnya.



Setelah dilihat dari sela pintu gudang, api sudah mulai menyambar sejumlah arsip di gudang tersebut. Karena panik ia langsung melaporkan kejadian ini kepada penjaga keamanan setempat.

Toni sempat mencoba untuk memadamkan api menggunakan alat pemadam api ringan, namun karena pintu gudang terkunci.

“Lalu saya memutar ke belakang gudang dan memecahkan kaca lalu menyemprotkan apar, sambil menunggu bantuan datang dari Damkar Kendal,” bebernya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5828 seconds (0.1#10.140)