Puluhan Warga Merangin Ramai-ramai Serahkan Senjata Api Rakitan ke Polisi

Kamis, 01 Desember 2022 - 17:19 WIB
loading...
Puluhan Warga Merangin Ramai-ramai Serahkan Senjata Api Rakitan ke Polisi
Warga di Merangin beramai-ramai menyerahkan senjata api rakitan. SINDOnews/Fahrurozi
A A A
MERANGIN - Sebanyak dua puluh warga yang tersebar di berbagai kecamatan di Kabupaten Merangin , Jambi berduyun-duyun mendatangi polsek terdekat. Kedatangan mereka untuk menyerahkan senjata api rakitan yang selama ini mereka kuasai secara ilegal.

Seperti terlihat hari ini Kamis (1/12), Polsek Bangko didatangi warga yang menyerahkan 5 pucuk senjata api rakitan. Penyerahan oleh warga ini hasil edukasi petugas saat operasi Pekat terkait kepemilikan senjata api rakitan.

Kapolres Merangin AKBP Dewa Arinata mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi warga yang telah suka rela menyerahkan senjata api rakitan tersebut.

"Alhamdulillah ini hasil pendekatan edukasi kita selama operasi Pekat. Warga kita lakukan pendekatan hingga mereka sadar dan tanpa paksaan menyerahkan senjata api rakitan yang selama ini mereka kuasai," jelas Kapolres Kamis (1/12/2022).

Lebih lanjut kata Kapolres jika 20 warga tersebut tersebut tersebar di beberapa Polsek.

Baca: Sadis, IRT di OKI Nekat Begal Motor Mahasiswi.

"Ya, Polsek Bangko ada 5 warga, Polsek Pamenang 5 warga, Polsek Tabir Selatan 5 warga, Polsek Siau 1 warga dan Polsek Tabir 4 warga. Bagi warga yang menyerahkan secara sukarela akan terus kita bina," pungkasnya.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1256 seconds (0.1#10.140)