Korban Luka Gempa Cianjur Meninggal Dunia di RSUD R Syamsudin Sukabumi

Selasa, 22 November 2022 - 11:45 WIB
loading...
Korban Luka Gempa Cianjur...
Korban gempa Cianjur meninggal dunia di RSUD R Syamsudin Sukabumi. Foto: Dharmawan/SINDOnews
A A A
SUKABUMI - Korban gempa Cianjur mulai berdatangan ke IGD RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi. Satu orang pasien korban bencana tersebut dinyatakan meninggal dunia.

Kepala Bagian Umum dan Kepagawaian RSUD R Syamsudin SH, dr Supriyanto mengatakan, hingga pukul 10.00 WIB tercatat 41 pasien korban gempa bumi rujukan dari RSUD Sayang Cianjur sudah berada di RSUD R Syamsudin SH.



"Untuk pasien rujukan dari RSUD Sayang Cianjur, hingga pukul 10.00 WIB, tercatat 41 orang sudah ditangani oleh tim medis dari RSUD R Syamsudin SH. Untuk pasien laki-laki berjumlah 21 orang dan pasien perempuan berjumlah 20 orang," ujar dr Supriyanto, kepada MNC Portal Indonesia, Selasa (22/11/2022).



Lebih lanjut, dr Supriyanto mengatakan, dari 41 orang pasien yang dirawat di RSUD R Syamsudin SH, sebanyak 1 orang pasien menghembuskan nafas terakhirnya ketika mendapatkan perawatan medis dari pihak rumah sakit.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menginstruksikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) R Syamsudin SH, untuk menampung pasien korban bencana gempa bumi M5,6 yang terjadi di Cianjur.

Saat ini pasien korban bencana gempa Cianjur mulai berdatangan ke RSUD R Syamsudin SH.
(san)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2024 seconds (0.1#10.140)