Reaksi Anies Baswedan Soal Invisible Hand yang Ingin Menjegalnya di Pilpres 2024

Sabtu, 17 September 2022 - 20:28 WIB
loading...
Reaksi Anies Baswedan...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku tidak tahu menahu soal isu adanya upaya yang ingin merugikan dirinya di Pilpres 2024. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Baru-baru ini, muncul narasi terkait adanya upaya penjegalan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan oleh invisible hand dalam upaya maju menjadi kandidat calon presiden (Capres) 2024. Hal itu, dilontarkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman.

Menanggapi hal itu, Anies nampaknya tak ambil pusing. Anies mengaku tidak tahu menahu terkait adanya isu yang akan merugikan dirinya tersebut. "Nggak tahu saya," ujar Anies di Hotel JS Luwansa, saat menghadiri acara bertajuk Situasi Politik Menjelang Pemilu/Pilpres Menuju 2024', Sabtu (17/9/2022).

Lebih lanjut, Anies menuturkan, dirinya bahkan enggan berkomentar terkait adanya orang yang akan menjegal dirinya untuk maju di Pilpres 2024. "Saya nggak komentar dulu deh. Nggak komentar dulu," jelasnya.



Diketahui Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman membeberkan isu terkait adanya upaya penjegalan Anies Baswedan oleh invisible hand jika maju menjadi kandidat Capres 2024.



"Jadi ada invisible power, invisible hand ingin menjegal. Siapa invisible power itu? Ya teman-temanlah itu," kata Benny Harman di lokasi Rapimnas Demokrat, JCC, Jakarta Pusat, Jumat, 16 September 2022.

Menurut Benny, gangguan tersebut datang dalam berbagai bentuk, termasuk dalam upaya mencederai melalui kasus hukum. "Iya (cara menjegal) bisa macam-macam kan, iya pasti targetnya begitu (agar tidak maju Pilpres 2024), pasti," paparnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Ceramah di Masjid UGM...
Ceramah di Masjid UGM Dipadati Ribuan Jemaah, Anies Baswedan Selalu Dinanti
Anies Baswedan Bakal...
Anies Baswedan Bakal Hadiri Deklarasi Gerakan Rakyat di Cilandak
Mengamati Pergerakan...
Mengamati Pergerakan Mantan-mantan Gubernur Jakarta saat Momen Sertijab Pramono-Rano, di Mana Jokowi?
Bahagia Anies-Ahok Rukun,...
Bahagia Anies-Ahok Rukun, Pramono: Semesta Mendukung, Insyaallah Jakarta Lebih Baik
Khofifah Sampaikan Duka...
Khofifah Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Bendum Demokrat Renville Antonio
Menebak Kejutan yang...
Menebak Kejutan yang Dijanjikan Anies dan Ahok
Anies-Ahok Bikin Kejutan,...
Anies-Ahok Bikin Kejutan, PDIP: Akan Beri Masukan Kepemimpinan Pramono Anung-Rano Karno
Momen Anies-Ahok Bercengkerama...
Momen Anies-Ahok Bercengkerama Akrab di Balai Kota Jakarta
Rekomendasi
Ukraina: Rusia Melanggar...
Ukraina: Rusia Melanggar Gencatan Senjata Paskah Hampir 3.000 Kali
Prestasi Timnas Indonesia...
Prestasi Timnas Indonesia di Piala Asia di Semua Level Usia: Garuda Menyala
Nova Arianto Bangga...
Nova Arianto Bangga Berproses dengan Timnas Indonesia U-17
Berita Terkini
Puluhan Siswa SMKN 29...
Puluhan Siswa SMKN 29 Jakarta Dapat Pelatihan K3LH
40 menit yang lalu
Penahanan Dokter Pemerkosa...
Penahanan Dokter Pemerkosa Pasien RSHS Bandung Diperpanjang, Ini Alasannya
45 menit yang lalu
Peduli Pencegahan Kanker...
Peduli Pencegahan Kanker Payudara Diluncurkan di Palangka Raya
1 jam yang lalu
Rusak Pospol Lantas...
Rusak Pospol Lantas Ampera Palembang, Pengendara Motor Ditangkap
1 jam yang lalu
Semangati Sopir Truk...
Semangati Sopir Truk Bongkar Muat, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Berikan Paket Sembako
1 jam yang lalu
Kejati Lampung Tetapkan...
Kejati Lampung Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Pembangunan Jalan Tol, Kerugian Negara Rp2 Miliar
1 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved