Diduga Korsleting Listrik, 2 Pabrik di Jababeka Terbakar

Jum'at, 02 September 2022 - 10:00 WIB
loading...
Diduga Korsleting Listrik,...
Kebakaran melanda pabrik PT Eon Chemical dan PT Tunas Mitra di Kawasan Industri Jababeka Bl C/22, Jalan Jababeka 2, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi pada Jumat (2/9/2022).Foto/MPI/Adi Suhardi
A A A
BEKASI - Kebakaran melanda pabrik PT Eon Chemical dan PT Tunas Mitra di Kawasan Industri Jababeka Bl C/22, Jalan Jababeka 2, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi pada Jumat (2/9/2022). Tak ada korban luka dan jiwa dalam kebakaran yang telah berhasil dipadamkan petugas pemadam kebakaran tersebut. .

Petugas pemadam kebakaran (damkar) Kabupaten Bekasi, Darma Wijaya mengatakan, kebakaran bermula diduga dari korsleting listrik di PT Eon yang memproduksi bahan chemical kimia. Banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat api dengan cepat menjalar.

"Asal api diduga dari korsleting listrik di bagian gudang, kemudian menjalar cepat ke ruang produksi," kata Darma Wijaya, Jumat (2/9/2022).

Sebanyak sembilan unit mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Bekasi dan pengelola Kawasan Jababeka diterjunkan ke lokasi kejadian. Banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat api pun menjalar ke pabrik yang bersebelahan.

"Saat ini api sudah padam. Sekarang kami sedang melakukan proses pendinginan. Sebanyak 80% bangunan di dua pabrik tersebut hangus terbakar," ujarnya.
Kapolsek Cikarang Utara Kompol Mustakim menjelaskan, kebakaran terjadi sekitar pukul 01.30 WIB. Kebakaran berasal dari pabrik bahan kimia. Kemudian menjalar ke pabrik sebelahnya yang memproduksi lakban dan plastik untuk pembalut pallet.

"Tidak ada korban jiwa. Penyebab kebakaran masih diselidiki. Kerugian ditaksir mencapai miliaran rupiah," ucapnya.

(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Warung Makan di Tangsel...
Warung Makan di Tangsel Kebakaran, Bocah 8 Tahun Tewas
Diterjang Puting Beliung,...
Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di 6 Kecamatan di Bekasi Rusak
50 Kios Pedagang Pasar...
50 Kios Pedagang Pasar Poncol Senen Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp606 Juta
Tim Labfor Polri Usut...
Tim Labfor Polri Usut Kebakaran 3 Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogyakarta
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Pastikan Tak Ada Korban
3 Gerbong Kereta di...
3 Gerbong Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Terbakar, KAI Usut Penyebabnya
Proyek MRT di Rawamangun...
Proyek MRT di Rawamangun Kebakaran
Air Bersih SPAM Jatiluhur...
Air Bersih SPAM Jatiluhur Mulai Disalurkan Tirta Bhagasasi
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
Rekomendasi
10 Kota di Indonesia...
10 Kota di Indonesia dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi, Batang Posisi Pertama
Rusia dan Ukraina Saling...
Rusia dan Ukraina Saling Serang hanya Beberapa Jam setelah Panggilan Telepon antara Putin dan Trump
Kim Soo Hyun Terancam...
Kim Soo Hyun Terancam Bangkrut jika Disney Tuntut Ganti Rugi Imbas Kasus dengan Kim Sae Ron
Berita Terkini
46 Napi Kabur Dimasukkan...
46 Napi Kabur Dimasukkan Kembali ke Lapas Kutacane, 6 Masih Buron
23 menit yang lalu
Buron, Tersangka Korupsi...
Buron, Tersangka Korupsi KUR Bandarlampung Diringkus di Karawang
29 menit yang lalu
SPBU di Jalan Alternatif...
SPBU di Jalan Alternatif Sentul Disegel karena Curangi Takaran BBM
1 jam yang lalu
Anggota DPRD Sulut Normans...
Anggota DPRD Sulut Normans Luntungan Reses di Sitaro, Dorong Peningkatan Kualitas dan Harga Pala
1 jam yang lalu
Oknum Ormas Pemalak...
Oknum Ormas Pemalak dan Pengeroyok Petugas Kabel Wi-Fi di Sawangan Depok Ditangkap Polisi
1 jam yang lalu
Pemprov DKI Buka Gelombang...
Pemprov DKI Buka Gelombang II Mudik Gratis Mulai Hari Ini, Tersedia 5.459 Kursi Kosong
2 jam yang lalu
Infografis
Kehadiran Tentara NATO...
Kehadiran Tentara NATO di Ukraina Berarti Perang Habis-habisan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved