Minibus Terbakar di Jalan Tol Serbelawan, Sopir Selamat setelah Lompat dari Mobil

Rabu, 24 Agustus 2022 - 23:02 WIB
loading...
Minibus Terbakar di...
Kapolsek Serbelawan AKP Abdulah Yunus Siregar memeriksa mobil minibus yang terbakar di jalan tol Serbelawan, Rabu (24/8/2022). Foto: Istimewa
A A A
SIMALUNGUN - Minibus L300 dengan nomor polisi BK 1927 FB tiba-tiba terbakar saat melintas di proyek ruas jalan tol Serbelawan-Pematang Siantar yang belum diresmikan, di Desa Dolok Ayan, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun , Rabu (24/8/2022),

Beruntung, sopir mobil Suhandoko (33) warga Kabupaten Serdang Bedagai, berhasil selamat usai melompat keluar mobil saat api mulai membakar bodi kendaraan. Dia hanya mengalami luka bakar.



Informasi yang dihimpun, mobil yang tidak membawa penumpang itu tiba-tiba mengeluarkan percikan api dari bagian bawah.



“Kobaran api dengan cepat menjalar ke seluruh bagian mobil, namun sopirnya selamat meski mengalami luka bakar," ujar Andi salah seorang warga sekitar.

Kobaran api berhasil dipadamkan setelah mobil pemadan kebakaran perusahaan perkebunan karet di sekitar lokasi kejadian turun melakukan pemadaman.



Kapolsek Serbelawan, AKP Abdulah Yunus Siregar yang dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa itu.

“Benar ada terbakar satu unit minibus L300, tidak ada korban jiwa, hanya pengemudinya mengalami luka bakar di bagian tangan sebelah kiri,” tukasnya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kecelakaan Tunggal,...
Kecelakaan Tunggal, Pemotor Tewas di Wae Garit Manggarai
Mobil Karyawan Terjun...
Mobil Karyawan Terjun ke Sungai di Riau, 3 Tewas dan 12 Hilang
Kecelakaan Adu Motor...
Kecelakaan Adu Motor di Bekasi, 3 Orang Tewas
Truk Terguling di Sukabumi,...
Truk Terguling di Sukabumi, 4 Empat Tewas Terjepit
Pejabat Dinsos Jatim...
Pejabat Dinsos Jatim dan Staf Tewas Akibat Mobil yang Ditumpangi Tabrak Truk di Tol Jombang
Mobil Berstiker Setwapres...
Mobil Berstiker Setwapres Tabrak Motor hingga 2 Orang Tewas, Begini Faktanya
Mobil Berstiker Sekretariat...
Mobil Berstiker Sekretariat Wapres Tabrak Motor di Sukabumi, 2 Tewas
Izin Angkut Bus Pariwisata...
Izin Angkut Bus Pariwisata Maut yang Kecelakaan di Batu Kedaluwarsa 4 Tahun
Kronologi Lengkap Bus...
Kronologi Lengkap Bus Pariwisata Tabrak 15 Kendaraan di Kota Batu Sejauh 3 Km Akibatkan 4 Tewas
Rekomendasi
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
20 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
22 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
48 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
1 jam yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
1 jam yang lalu
Infografis
Tentara Bayaran dari...
Tentara Bayaran dari AS Bertebaran di Perbatasan Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved