Dukung Program 1.000 Lorong Wisata, Dinas PU Makassar Bersihkan Drainase

Rabu, 20 Juli 2022 - 06:38 WIB
loading...
Dukung Program 1.000...
Laskar Pelangi Operasional Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar bergerak melakukan aksi bersih drainase di 35 kelurahan. Foto/Istimewa
A A A
MAKASSAR - Laskar Pelangi Operasional Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar bergerak melakukan aksi bersih drainase di 35 kelurahan. Hal itu sebagai bentuk dukungan terhadap program 1.000 Lorong Wisata Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar.

Kegiatan bersih drainase itu melibatkan sebanyak 5 rayon. Dimana setiap rayon terdiri dari 7 kelompok serta masing-masing kelompok terdiri dari 10 personel. Sehingga totalnya ada 350 orang.

Jumlah tersebut diharapkan dapat memaksimalkan penanganan drainase di Kota Makassar yang berada di lokasi lorong wisata. Kegiatan bersih drainase berlangsung mulai 15 Juli hingga pekan ketiga Juli 2022 mendatang.



Kepala Dinas PU Kota Makassar , Zuhaelsi Zubir mengatakan, penanganan drainase yang dilakukan laskar pelangi di lokasi yang menjadi titik lorong wisata akan terus dimaksimalkan, sehingga peogram yang dicanangkan Pemkot Makassar ini dapat terealisasi secepat mungkin.

"Kami tugaskan kepala bidang PSDA untuk mengkoordinir pemeliharaan drainase di lokasi-lokasi yang menjadi lokasi lorong wisata guna untuk mendukung program bapak Wali Kota dan Wawali Makassar,” katanya.

Sementara itu, PPDI Dinas PU Kota Makassar, Hamka Darwis berharap, dapat berkontribusi dalam merealisasikan lorong wisata di bebrapa sudut Kota Makassar.

"Kita berharap adanya peran serta warga masyarakat dalam mendukung personel Dinas PU melakukan tugas di lapangan agar program 1.000 Lorong Wisata tahun ini dapat terwujud," pungkasnya.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Fokus Perbaiki Infrastruktur...
Fokus Perbaiki Infrastruktur Jalan pada 2023, Pemkot Makassar Alokasikan Anggaran Rp300 Miliar
UPT Pengelolaan Air...
UPT Pengelolaan Air Limbah Dinas PU Makassar Terapkan Sistem E-Transaksi
UNICEF dan UPT PAL Dinas...
UNICEF dan UPT PAL Dinas PU Makassar Bertemu Bahas Program Sanitasi
Rekomendasi
Alasan Menyakitkan Raja...
Alasan Menyakitkan Raja Charles III Enggan Bertemu Pangeran Harry, Ogah Terlibat Drama
Blokir Anggaran IKN...
Blokir Anggaran IKN Rp10 Triliun Dibuka, Proyek Tol hingga Istana Wapres Lanjut Lagi
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
Berita Terkini
Ngaku Bos Perusahaan,...
Ngaku Bos Perusahaan, IRT di Tangsel Sewa 5 Mobil Rental lalu Digadai Ratusan Juta
1 jam yang lalu
Polres Tangerang: Ada...
Polres Tangerang: Ada Luka Benda Tajam di Wajah dan Tangan Mayat Dalam Karung
1 jam yang lalu
Kasus Dugaan KDRT, Suami...
Kasus Dugaan KDRT, Suami Selebgram Adelia Septa Ditahan
1 jam yang lalu
Toko Bangunan di Jalan...
Toko Bangunan di Jalan Pahlawan Bandung Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar
2 jam yang lalu
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu
3 jam yang lalu
Peringati Hari Tari...
Peringati Hari Tari Dunia, Solo Menari 2025 Bakal Digelar di Taman Balekambang
3 jam yang lalu
Infografis
Anggap Zelensky Tidak...
Anggap Zelensky Tidak Populer, Trump Dukung Pemilu di Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved