Dikira Pengangguran dan Punya Pesugihan, Pemuda Ini Ternyata Kelola 70 Server Luar Negeri

Rabu, 22 Juni 2022 - 17:20 WIB
loading...
Dikira Pengangguran...
Nurohman (33), pemuda asal Kulonprogo, Jogjakarta memiliki pekerjaan mentereng, yakni mengelola 75 server di berbagai negara. Foto/iNews TV/Budi Utomo
A A A
KULONPROGO - Sempat jadi pergunjingan dikira pengangguran karena jarang keluar rumah, Nurohman (33), pemuda asal Kulonprogo, Jogjakarta ternyata memiliki pekerjaan mentereng. Nurohman dipercaya mengelola server di berbagai negara.

Sepanjang hari berkutat dalam kamar, dia menjadi pergunjingan bila hidup di pedesaan yang masih kental dengan kehidupan sosial.



Pemuda yang tinggal di Dusun Wonorejo, Pedukuhan Dlingo, Kalurahan Banyuroto, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulonprogo ternyata mengelola puluhan server di berbagai negara.

Nurohman sekilas tak berbeda dengan pemuda pada umumnya. Pria sederhana kelahiran 4 Agustus 1989 itu kesehariannya berkutat di kamarnya. Dia bekerja dengan seperangkat peralatan komputer dan laptop dan ditemani kipas kecil.

Lulusan SMK ini ternyata bekerja sebagai teknisi infrastruktur alias infrastructure engineer di perusahaan yang berkutat dalam Internet of Things (IoT) yang berpusat di Singapura,

Dia memelototi komputer dan laptop bukan untuk sekadar berselancar di dunia maya dan melihat media sosial. Namun, putra pasangan Sunardi dan Sanikem yang tinggal di pedesaan ini justru bekerja karena mendapat tanggung jawab menangani puluhan server yang berada di luar negeri.

Oleh perusahaan di Singapura tempatnya bekerja, Nurohman dipercaya mengelola 50 hingga 70 server setiap harinya. Di ruang kerjanya seluas 3x3 meter itu terhubung server utama di Singapura dan Jerman.



Bahkan jumlah tersebut bisa semakin bertambah saat ada event-event tertentu di negara Singapura, Malaysia, Abu Dhabi, Jerman juga Amerika dan beberapa negara lain klien perusahaannya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Banjir Landa Perumahan...
Banjir Landa Perumahan di Kulonprogo, Satu Rumah Ambruk
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Ketua Takmir Masjid...
Ketua Takmir Masjid Nurul Aqsho Kulon Progo Meninggal di Tempat Wudu, Ada Asbes Berserakan
Truk dan Pikap Adu Banteng...
Truk dan Pikap Adu Banteng di Jalan Wates-Purworejo, 2 Korban Terjepit
Bus Murni Jaya Terguling...
Bus Murni Jaya Terguling di Kulonprogo, 6 Orang Terluka
Warga Purworejo Tewas...
Warga Purworejo Tewas Tabrak Truk Tronton di Kulonprogo
5 Kisah Cinta Jenderal...
5 Kisah Cinta Jenderal TNI yang Menginspirasi, Mayoritas Berawal dari Perjodohan
Heroik! Polisi dan KAI...
Heroik! Polisi dan KAI Gagalkan Aksi Bunuh Diri Wanita Godean di Rel Kereta Wates
Kanit Samapta Polsek...
Kanit Samapta Polsek Girimulyo Kulonprogo Tewas Tertembak, Bunuh Diri?
Rekomendasi
Militer China Kepung...
Militer China Kepung Taiwan untuk Simulasi Invasi Besar-besaran, AS Tak Bisa Berbuat Banyak
Denny Darko Ramal Fuji...
Denny Darko Ramal Fuji dan Verrell Bramasta Berjodoh, Diprediksi Menikah Tahun Ini
Pangeran Harry Memutuskan...
Pangeran Harry Memutuskan Hubungan dengan Putri Eugenie, Merasa Dikhianati
Berita Terkini
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Tahu Soal BPHTB!
14 menit yang lalu
Arus Balik H+4 Lebaran...
Arus Balik H+4 Lebaran di Tol Japek dan MBZ Pagi Ini Ramai Lancar
19 menit yang lalu
Melihat Peran Mantan...
Melihat Peran Mantan Laskar Pangeran Diponegoro Dalam Penyebaran Islam di Malang Raya
5 jam yang lalu
Jatimulya Diterjang...
Jatimulya Diterjang Banjir Satu Meter, Banyak Pengendara Motor yang Mogok
6 jam yang lalu
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
6 jam yang lalu
Urai Kemacetan Arus...
Urai Kemacetan Arus Balik Lebaran, Tol Japek II Selatan Segmen Sadang-Bojongmangu Dibuka
7 jam yang lalu
Infografis
Mudah Dilakukan, Ini...
Mudah Dilakukan, Ini Cara Melihat Formasi CPNS dan PPPK 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved