Dinsos Makassar Amankan Anak dan Orang Tuanya Gara-gara Isap Lem

Minggu, 19 Juni 2022 - 15:25 WIB
loading...
Dinsos Makassar Amankan...
Satu dari beberapa anak yang diamankan petugas Dinsos Makassar yang kedapatan mengisap lem di Jalan Pengayoman. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Makassar mengamankan sejumlah orang yang kedapatan mengisap lem di Pasar Segar, Jalan Pengayoman, Kota Makassar. Dua di antaranya berstatus anak dan orang tua.

Operasi ini dilakukan setelah Dinsos Makassar mendapat laporan masyarakat atas maraknya aktivitas anak-anak dan orang dewasa yang mengisap lem. Total, ada empat orang yang kedapatan tengah mengisap lem dan satu orang dewasa.

Baca Juga: Dinsos Makasar
"Karena laporannya memang isap lem ternyata betul dugaan dari masyarakat itu. Kami mendapatkan ada 8 anjal (anak jalanan) satu dewasa yang mana orang tuanya sendiri," sambung Aulia.

Baca juga:Duh! Miris, Gara-gara Kecanduan Ngelem 3 Bocah Ikut Sindikat Perampas Ponsel

Aulia bilang, anak jalanan yang terjaring kemudian dibawa ke UPT Rumah Penitipan Trauma Center (RTPC) di Jalan Abdullah Dg Sirua. Di sana, para anak yang terjaring akan diberi pembinaan fisik, mental dan spiritual oleh pekerja sosial profesional.

"Upaya ini bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan yang juga menurunkan layanan dongeng keliling (dongkel) ke UPT RTPC. Pembinaan dilakukan selama tiga hari, setelah itu dikembalikan ke keluarga," ujarnya.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1491 seconds (0.1#10.140)